Kejagung Masih Dalami Peran dalam Rekaman Papa Minta Saham

jpnn.com - JAKARTA - Kejaksaan Agung masih mendalami peran masing-masing pihak yang terlibat dalam rekaman percakapan Papa Minta Saham.
Pendalaman itu juga dilakukan saat memeriksa Presiden Direktur PT Freeport Indonesia Maroef Sjamsoeddin, dan Sekretaris Pribadi Ketua DPR Setya Novanto, Dina, Senin (24/12).
"Tadi kami masih mendalami rekaman pembicaraan antara SN, MS dan MR," ujar Direktur Penyidikan pada Jampidsus Kejagung Fadil Jumhana, Senin (14/12).
Hanya saja ia enggan merincikan peran masing-masing pihak yang terlibat dalam rekaman itu. "Itu nanti, nanti," tegasnya.
Menurut dia, setelah ini hasil pemeriksaan termasuk bukti rekaman CCTV pertemuan di Hotel Ritz Charlton, yang sudah dikantongi akan dievaluasi lagi.
Menurutnya pula, nanti akan ada beberapa orang lagi yang akan diperiksa terkait pertemuan di Ritz tersebut. "Ada beberapa orang, (kurang lebih) tiga orang dalam minggu ini," ungkap Fadil. (boy/jpnn)
JAKARTA - Kejaksaan Agung masih mendalami peran masing-masing pihak yang terlibat dalam rekaman percakapan Papa Minta Saham. Pendalaman itu
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pencari Ikan di Blitar Tewas Setelah Masuk ke Lumpur
- PPATK Apresiasi Kinerja Pemerintah dan Polri dalam Penindakan Judi Online
- Cegah Penyakit Tidak Menular, Remaja Diminta Terapkan Pola Makan Gizi Seimbang
- Buku 'Siapa Bayar Apa Untuk Transisi Hijau?, Mengulas Tantangan Pembiayaan Energi
- Tingkatkan Layanan Kesehatan, Program SAFE HANDS Diluncurkan di NTB
- Gubernur Luthfi Siapkan Penerbangan Perintis ke Karimunjawa dan Blora