Kejagung Siapkan Jaksa Tipikor Tambahan
Sabtu, 18 Desember 2010 – 03:30 WIB
JAKARTA - Kejagung akan menyiapkan jaksa tambahan menyusul diresmikannya Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) di Bandung, Semarang, dan Surabaya. Jaksa Agung Basrief Arief, mengharapkan pada tahun depan para jaksa Tipikor tersebut sudah bisa menjalankan tugasnya. Sebelumnya, Kejagung dan Mahkamah Agung sudah melakukan pelatihan pada jaksa dan hakim Tipikor, di luar Pengadilan Tipikor Jakarta yang ada selama ini menyidangkan kasus-kasus korupsi yang ditangani KPK. Pelatihan itu bertujuan untuk memberikan pemahaman atas berbagai modus korupsi dan hubungannya dengan berbagai aturan hukum.
"Kalau itu (jumlah jaksa) dirasakan kurang, kita akan beri tambahan. Karena tujuan kita bersama tiga penegak hukum (ditambah kepolisian dan KPK) adalah pemberantasan korupsi," kata Basrief Arief, Jumat (17/12).
Untuk itulah saat peresmian 3 Pengadilan Tipikor yang dipusatkan di Surabaya, Jumat (17/12), kejaksaan sudah memerintahkan Jaksa Agung Muda Pidana Khusus (JAM Pidsus) Muhammad Amari untuk melihat langsung kondisi kesiapan Pengadilan Tipkor baru tersebut.
Baca Juga:
JAKARTA - Kejagung akan menyiapkan jaksa tambahan menyusul diresmikannya Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) di Bandung, Semarang, dan Surabaya.
BERITA TERKAIT
- Tegas! Todung Nilai Pemeriksaan Mantan Penyidik KPK Aneh dan Melanggar KUHAP
- Kepala Daerah Minta Jaminan Formasi Tambahan PPPK Tahap 2, MenPAN-RB: Pasti Diterima
- KPK Periksa Ahok, Lihat
- 720 Pelanggan di Citra Garden Puri Semanan Dapatkan Air Siap Minum dari PAM JAYA
- Prabowo Terbang ke Malaysia untuk Bertemu PM Anwar Ibrahim, Ini yang Dibahas
- HMPV Bukan Virus Baru, Dinkes DKI Jakarta Minta Masyarakat tak Panik, tetapi Tetap Waspada