Kejagung Tunggu Surat Kuasa Gugat Perusahaan Pembakar Lahan
jpnn.com - JAKARTA - Kejaksaan Agung masih menunggu surat kuasa khusus dari kementerian terkait, untuk menggugat korporasi pembakar hutan dan lahan.
"Kami tunggu surat kuasa dari kementerian," kata Jaksa Agung Muda Tata Usaha Negara Kejagung, Bambang Setya Wahyudi, Sabtu (5/12).
Menurut Bambang, jika sudah ada surat maka pihaknya pun akan berkoordinasi dengan Jaksa Agung Muda Pidana Umum Kejagung. "Kalau sudah sikapi surat kuasa, kami segera back up," tegas Bambang.
Seperti diketahui, beberapa waktu lalu sejumlah perusahaan dijadikan tersangka pembakar hutan dan lahan. Selain pidana, para korporasi pembakar hutan itu bisa digugat secara perdata untuk ganti rugi kerugian negara dari akibat yang ditimbulkannya.
"Bagi kami, kalau perkara pidana (pembakaran lahan) terbukti (di pengadilan), maka perkara perdatanya dapat diajukan atas kerugian yang ditimbulkan," ungkap Jaksa Agung Prasetyo beberapa waktu lalu. (boy/jpnn)
JAKARTA - Kejaksaan Agung masih menunggu surat kuasa khusus dari kementerian terkait, untuk menggugat korporasi pembakar hutan dan lahan. "Kami
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Diikuti 12.300 Pelari, Pertamina Eco RunFest 2024 Sukses Digelar
- WPC dan GPA Serukan kepada Pemerintah untuk Turut Mengakhiri Polusi Plastik
- Pemenang Kompetisi MTQ Internasional Raih Hadiah Uang Rp125 juta
- Potensi Besar Kentang Garut Binaan UPLAND untuk Dukung Swasembada Pangan
- IFAD Tinjau Program UPLAND di Garut Untuk Tingkatkan Produktivitas & Kesejahteraan Petani
- IDI Banjarnegara Ungkap Pengobatan yang Tepat untuk Penderita Diabetes Melitus