Kejang di Bandara, Rapper Juice WRLD Meninggal Dunia
jpnn.com, JAKARTA - Rapper Juice WRLD meninggal dunia di usia 21 tahun. Rapper yang tengah naik daun di Amerika Serikat ini meninggal setelah mengalami kejang di Bandara Chicago Midway pada Minggu waktu setempat.
Rapper yang bernama asli Jarad Higgins itu sempat dilarikan ke rumah sakit terdekat, namun nyawanya tak terselamatkan.
Dokter di Cook County mengkonfirmasi pada Rolling Stone bahwa sang rapper sudah tiada.
“Autopsi belum dilakukan untuk saat ini,” demikian juru bicara.
Wakil dari Kepolisian Chicago mengatakan pada Rolling Stone bahwa penyebab kematian sang rapper belum bisa dirilis. Perusahaan rekaman Interscope Geffen A&M Records mengatakan dalam sebuah pernyataan bahwa Higgins adalah sosok yang menginspirasi meski dalam waktu yang sangat singkat.
“Dia adalah orang yang lembut dengan kreativitas tanpa batas, manusia luar biasa dan seniman yang cinta serta peduli kepada fans. Kehilangan sosok yang sangat dekat dengan kami merupakan sebuah kesedihan mendalam. Doa kami bersama keluarga dan sahabat Juice, semua orang di label Grade A dan jutaan fans dia di seluruh dunia," ucapnya.
Kiprah Juice di dunia rap Amerika cukup moncer. Hanya dalam waktu dua tahun dia menorehkan rekor tiga album ke jajaran atas tangga lagu.
Debutnya dimulai pada 2017 dengan single yang diunggah ke SoundCloud, “All Girls Are the Same,” yang langsung jadi rebutan perusahaan rekaman.
Rapper Juice WRLD sempat mengalami kejang di Bandara Chicago Midway pada Minggu waktu setempat.
- 9 Tahun Berkarya, Qorygore Hadirkan Konten Perubahan Diri di YouTube
- Mendadak Kejang-kejang, Dodi Terjatuh dan Hanyut di Sungai Kampar
- Rapper Basboi Ungkap Barang Termurah yang Pernah Dibeli di E-Commerce, Ternyata Ini
- Tomy Bollin Bertekad Menggelar Konser di Luar Negeri
- Diet Ketat, Saykoji Berhasil Turunkan Berat Badan 37 Kilogram
- Terlibat dalam Serial Animasi Balpil, Saykoji Ungkap Perannya