Kejar Gelar di Musim Pertama, Mourinho Waspadai Tiga Klub
jpnn.com - BOS anyar Manchester United, Jose Mourinho mengaku mewaspadai setidaknya tiga klub dalam persaingan merebut gelar Premier League, musim depan.
"Chelsea memiliki skuat yang berisi banyak juara dan punya manajer hebat. Liverpool berkembang sangat pesat dengan manajer yang juga luar biasa. Arsenal menjadi contoh stabilitas, memiliki manajer yang sama setiap tahunnya," tutur Mourinho kepada media Portugal, Expresso.
Mourinho juga mengaku kompetisi Premier League dipastikan akan sangat ketat dan berbeda setiap musim.
Selain karena banyaknya manajer baru kelas dunia yang datang, tim-tim kelas menengah pun sudah mulai mampu untuk bersaing. Sebut saja Leicester City yang tiba-tiba mampu jadi juara Premier League musim lalu.
"Manchester adalah Manchester. Sejarah tim ini sangat luar biasa dan menjadi tugas saya untuk memberikan yang terbaik untuk tim ini," tandas Mourinho yang menargetkan bisa membawa MU langsung meraih gelar juara di musim pertamanya. (rap/jpg/jpnn)
BOS anyar Manchester United, Jose Mourinho mengaku mewaspadai setidaknya tiga klub dalam persaingan merebut gelar Premier League, musim depan. "Chelsea
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Tekad Gervane Kastaneer Persembahkan Trofi Juara Bersama Persib
- Marc Klok Dukung Patrick Kluivert Jadi Pelatih Timnas Indonesia, Ini Alasannya
- Penyebab Patrick Kluivert Membawa Alex Pastoor dan Denny Landzaat ke Timnas Indonesia
- Persebaya Datang ke Solo dengan Pasukan Mengerikan
- MotoGP 2025: Tim Milik Valentino Rossi Akan Launching di Jakarta, Catat Tanggalnya
- Pesan Pertama Patrick Kluivert Setelah Ditunjuk Sebagai Pelatih Timnas Indonesia