Kejar Target Bebas Emisi, Pertamina Kembangkan Teknologi Penangkapan & Penyimpanan Karbon

Kejar Target Bebas Emisi, Pertamina Kembangkan Teknologi Penangkapan & Penyimpanan Karbon
Direktur Utama Pertamina Nicke Widyawati menjadi keynote speaker pada acara International & Indonesia CCS FORUM 2023 yang berlangsung di Hotel Mulia, Jakarta, Senin (11/9). Foto: Dokumentasi Humas Pertamina

jpnn.com, JAKARTA - PT Pertamina (Persero) terus mengembangkan teknologi penangkapan dan penyimpanan karbon atau Carbon Capture Storage/Carbon Capture Utilization and Storage (CCS/CCUS) untuk mendukung pemerintah dalam rangka mewujudkan target Net Zero Emission (NZE) atau bebas emisi pada 2060.

Penerapan CCS/CCUS di Indonesia diyakini akan dapat mendukung peningkatan produksi migas sekaligus mengurangi emisi gas rumah kaca.

Direktur Utama PT Pertamina (Persero) Nicke Widyawati menyampaikan hal tersebut saat menjadi pembicara dalam acara International & Indonesia Carbon Capture and Storage (CCS) Forum 2023, Senin (11/9).

Acara yang mengangkat tema 'Pioneering the Energy Landscape Decarbonization Future: Harnessing the Power of CCS Globally for a Cleaner Future and Economic Growth' itu berlangsung di Hotel Mulia, Jakarta.

Pada kesempatan ini, Pertamina juga melakukan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) dengan sejumlah pihak terkait implementasi teknologi CCS/CCUS.

Antara lain PT Pertamina Hulu Mahakam, PT Pertamina Hulu Sanga-Sanga dan PT Pertamina Hulu Rokan, yang bekerjasama dengan Kementerian ESDM, Chevron, dan Mitsui.

Nicke menyampaikan melalui kegiatan CCUS, Pertamina akan memainkan perannya sebagai pemasok energi nasional yang berkelanjutan sekaligus memberikan solusi pengurangan karbon dan meningkatkan perekonomian serta multiplier effect lainnya.

“Pertamina siap dan berkomitmen untuk berkontribusi terhadap upaya negara sebagaimana terangkum dalam Peta Jalan NZE kami," tegas Nicke.

Nicke Widyawati menyampaikan Pertamina terus mengembangkan penangkapan dan penyimpanan karbon demi mengejar target bebas emisi di 2060

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News