Kejati Kalteng Incar Kepala Daerah
jpnn.com - PALANGKA RAYA - Kejaksaan Tinggi (Kejati) Kalteng membidik Kepala Daerah di wilayah Kalteng yang tersangkut dugaan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor).
“Masih dalam proses karena tim masih berkerja untuk pengumpulan data (puldata),” kata Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) Kalteng Susilo Yustinus, Jumat (8/4) kemarin.
Mantan Asisten Pidana Khusus (Aspidsus) Kejati Kalteng ini mengakui, ada beberapa perkara yang sedang diselidiki. Baik dari Kejati Kalteng hingga Kejaksaan Negeri (Kejari) se-Kalteng.
Kajati Kalteng berulang lagi menyampaikan bahwa 2016 adalah tahun penindakan dilakukan pihaknya untuk pekara Tipikor. Baik penyelesaian tunggakan maupun penyelidikan hingga penyidikan pekara baru.
“Penindakan tentu dilakukan Kejati Kalteng, makanya ada alat bukti lengkap dan hasil penyelidikan dapat dinaikan kepenyidikan pasti diproses,” tutupnya. (alh/jos/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kapolres Inhu & Tim Pamatwil Polda Riau Cek Kesiapan TPS Khusus
- TNI-Polri Bersinergi Jaga Situasi Kondusif & Mewujudkan Pilkada Damai di Sumsel
- Propam Razia Ponsel Anggota, Siapa yang Punya Aplikasi Judi Online?
- Polda Jawa Barat Gagalkan Peredaran 1 Juta Butir Obat Keras Ilegal
- PPPK 2024 Tahap II: Kaltim Siapkan 9.195 Formasi, Ada Syarat Umum & Khusus Bagi Pelamar
- Ratusan Polisi Bersiaga Amankan Wisuda di Kampus Unpar Bandung Pascateror Bom