Kejuaraan Asia 2019 Jadi Jalan Eko Yuli Irawan ke Olimpiade 2020
jpnn.com, JAKARTA - Pelatih tim nasional angkat besi Indonesia Dirja Wihardja mengatakan, Eko Yuli Irawan akan menghadapi lawan yang lebih berat pada Kejuaraan Asia 2019 dibandingkan Kejuaraan Dunia 2019.
Menurut Dirja, banyak lifter tangguh yang akan tampil dalam Kejuaraan Asia 2019 di Ningbao, Tiongkok, 18-28 April 2019.
Eko sendiri memilili modal bagus setelah berhasil merebut emas pada Kejuaraan Dunia 2019.
"Kejuaraan Dunia kemarin memang sudah ketat. Namun, banyak negara Asia yang belum menurunkan atlet terbaiknya. Pasti persaingannya bakal lebih ketat lagi di Kejuaraan Asia nanti," ujar Dirja, Selasa (26/2).
Dirja menambahkan, Kejuaraan Asia 2019 punya gengsi yang lebih tinggi dari Piala Dunia Angkat Berat 2019.
"Piala Dunia itu levelnya perak, sedangkan Kejuaraan Asia itu levelnya emas. Kalau Eko bisa meraih emas di Kejuaraan Asia, peringkatnya akan naik dan kans dia lolos Olimpiade akan makin besar,” tambah Dirja.
Dia pun mengapresiasi keberhasilan Eko Yuli meraih emas pada Kejuaraan Dunia 2019.
“Namun, masih ada sekitar lima kejuaraan lagi yang harus diikuti untuk memastikan kelolosan ke Olimpiade," kata Dirja. (Isa Bustomi/jpc/jpnn)
Pelatih tim nasional angkat besi Indonesia Dirja Wihardja mengatakan, Eko Yuli Irawan akan menghadapi lawan yang lebih berat pada Kejuaraan Asia 2019 dibandingkan Kejuaraan Dunia 2019.
Redaktur & Reporter : Ragil
- Olimpiade Paris 2024: Eko Yuli Irawan Gagal, Harapan Medali dari Cabor Angkat Besi Masih Ada
- Catatan Manis Eko Yuli Irawan Terhenti di Olimpiade Paris 2024
- Eko Yuli Irawan Ungkap Situasi yang Membuatnya Gagal Rebut Medali Olimpiade Paris
- Olimpiade Paris 2024: Eko Yuli Irawan Gagal Bawa Pulang Medali
- Live Streaming Angkat Berat 61kg Olimpiade Paris 2024, Ada Eko Yuli, Sekarang
- Olimpiade Paris 2024: 3 Atlet Indonesia di Ambang Sejarah