Kejuaraan Asia 2022: Lee Zii Jia Pengin Menyamai Lee Chong Wei

Kejuaraan Asia 2022: Lee Zii Jia Pengin Menyamai Lee Chong Wei
Lee Zii Jia saat latihan di Akademi Bulu Tangkis Malaysia, Bukit Kiara. Foto: NSTP/ASWADI ALIAS

jpnn.com, KUALA LUMPUR - Pebulu tangkis Lee Zii Jia sudah tidak sabar bermain di Kejuaraan Asia 2022 yang akan berlangsung di Muntinlupa Sports Complex, Manila, Filipina. 

Turnamen yang berlangsung pada 26 April hingga 1 Mei mendatang itu menjadi uji coba pemain ranking tujuh dunia tersebut sebelum turun di Thomas Cup pada 8–15 Mei.

Pemain kelahiran 29 Maret 1998 itu mengaku dalam kondisi terbaik.

"Saya akan berusaha bermain sebaik mungkin karena ini turnamen besar dan Kejuaraan Asia yang pertama saya ikuti," kata LZJ seperti dikutip dari New Straits Times.

Lee Zii Jia mengincar gelar juara di Kejuaraan Asia 2022 seusai naik podium tertinggi di Taiwan Open 2018 dan All England 2021.

Torehan itu membuat pemain bertinggi badan 186 cm itu berada di urutan 10 Besar ranking BWF dalam beberapa tahun terakhir.

Lee Zii Jia bertekad menyamai pemain legendaris Malaysia yang pernah menjadi juara Asia seperti Lee Chong Wei (2006, 2016), Foo Kok Keong (1994), Rashid Sidek (1991, 1992), Tan Aik Mong (1971) dan Teh Kew San (1962).

Pada Kejuaraan Asia 2022 ini, Lee Zii Jia yang menempati unggulan ketiga akan menghadapi wakil China Sun Fei Xiang pada babak 32 besar.

Lee Zii Jia sudah tidak sabar bermain di Kejuaraan Asia 2022 yang akan berlangsung di Manila muali 26 April.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News