Kejuaraan Tarkam di Kota Lubuklinggau Disambut Peserta dengan Penuh Suka Cita
jpnn.com, LUBUKLINGGAU - Pembukaan turnamen antarkampung atau Tarkam 2023 di Kota Lubuklinggau, Sumsel, Kamis (14/9/2023) mendapat respons positif dari masyarakat.
Acara pembukaan yang diikuti oleh 284 atlet dan 72 pelatih/ofisial dari 8 kecamatan se-Kota Lubuklinggau diapresiasi oleh Wali Kota Lubuklinggau.
Wali Kota H. SN Prana Putra Sohe beserta seluruh jajaran SKPD turut hadir meramaikan Lapangan Taman Olahraga Silampari.
Asdep Standarisasi, Akreditasi, Sertifikasi Prasaran dan Sarana Olahraga Kemenpora Drs. Anwar, M.Si. turut serta menyaksikan antusiasme masyarakat mengikuti kegiatan tersebut.
Prana mengatakan pembangunan olahraga bukan hanya sekedar berdampak pada peningkatan keterampilan fisik, tetapi juga akan berdampak pada daya saing manusia menjadi lebih unggul.
"Oleh karenanya pembangunan fasilitas sarana dan prasarana olahraga harus terus ditingkatkan,” ujar wali kota.
Wali Kota juga mengapresiasi penunjukkan Kota Lubuklinggau sebagai salah satu penyelenggara Kejuaraan Tarkam.
Sementara itu, Anwar mengatakan melalui kejuaraan tarkam ini dapat meningkatkan partisipasi masyarakat dalam berolahraga dan kebugaran.
Pembukaan turnamen antarkampung atau Tarkam 2023 di Kota Lubuklinggau, Sumsel, Kamis (14/9/2023) mendapat respons positif dari masyarakat.
- Meningkatnya Prestasi Olahraga jadi Simbol Keberhasilan Pemerintah dalam Membangun Kepercayaan Publik
- Peneliti Populi Center: Kemenpora Turut Andil Ciptakan Ekosistem Olahraga yang Baik
- Kemenpora Punya 3 Calon Logo Baru, Kalian Pilih yang Mana?
- Menpora Dito Menanggapi Isu Pergantian STY sebagai Pelatih Timnas Indonesia
- Gagas Program Jumandi, Kemenpora Gandeng Komdigi untuk Perkuat Kampanye Antijudol
- Menteri Olahraga Saudi Surati Menpora Dito, Ucapkan Selamat dan Siap Berkolaborasi