Kejurprov Tinju Amatir Riau Digelar 3 Hari, 70 Atlet Siap Bertarung
jpnn.com - Kejuaraan Provinsi (Kejurprov) Tinju Amatir Riau garapan Persatuan Tinju Amatir Indonesia (Pertina) siap digelar.
Sebanyak 70 atlet akan ambil bagian di turnamen ini untuk meraih tiket Pra-PON Oktober 2023.
Ketua Umum Pertina Riau, Adi Putra mengatakan event olahraga ini akan dimulai pada 14 hingga 15 September mendatang.
“Alhamdulillah persiapan Kejurprov Pertina Riau 2023 sudah matang,” ucap Adi kepada JPNN.com Rabu (13/9/2023).
Para peserta datang dari berbagai kontingen di seluruh kabupaten/kota se-Provinsi Riau.
“Perkiraan akan diikuti kurang lebih 70 atlit tinju se-Riau,” lanjutnya.
Adi menambahkan, Kejuprov memiliki tujuan untuk menjaring atlet berpotensi untuk diberangkatkan dalam pra-PON pada Oktober 2023 mendatang.
Para atlet yang lolos seleksi Pra-PON diharapkan bisa bersaing di PON 2024.
Kejuaraan Provinsi (Kejurprov) Tinju Amatir Riau, garapan Persatuan Tinju Amatir Indonesia (Pertina) digelar, 70 atlet siap bertanding
- 2 Kali Kalah Tanding Tinju, Ayu Aulia Mengaku gak Kapok Gegara Hal ini
- Kembali Naik Ring Tinju, Ayu Aulia Tak Kapok Hidung Berdarah Lagi
- OSO Ungkap Keinginan Daud Yordan Lawan Pacquiao Jika Sukses Pukul KO Hernan Carrizo
- Sosok Mantan Pekerja Kantoran yang Jadi Petinju di Olimpiade Paris 2024
- Siap Naik Ring Lagi, Daud Yordan Hadapi Petinju Argentina 7 September
- Didukung Daud Yordan, Turnamen Tinju Amatir EST Boxing Day Sukses Digelar