Kejutan! Chen Long Tumbang, Tiongkok Tertinggal

Kejutan! Chen Long Tumbang, Tiongkok Tertinggal
Chen Long. Foto: AFP

jpnn.com - KUNSHAN - Mayoritas publik di Kunshan Sports Center Stadium, Kamis (19/5) malam WIB terdiam.

Chen Long, tunggal putra kesayangan mereka, yang turun di partai pertama perempat final Piala Thomas, Tiongkok versus Korea, tumbang di tangan Son Wan Ho

Chen Long jelas lebih diunggulkan. Tunggal putra terkuat dunia itu punya rekor mentereng atas Son Wan Ho, peringkat sembilan dunia. Dalam 12 kali pertemuan, Chen Long menang 9-3. Namun urusan peringkat dan head to head tak berarti di sini, Chen!

Son Wan Ho tampil apik, tak mau didikte gaya bermain Chen Long. Dalam durasi satu jam 28 menit, Son Wan Ho akhirnya menang rubber game 21-12, 16-21, 21-15.

Kini Korea (selatan) unggul 1-0. Partai kedua kini sedang berlangsung nomor ganda putra, Fu Haifeng/Zhang Nan versus Lee Yong Dae/Yoo Yeon Seong. Hhmm..sengit.

Diketahui, pemenang dari laga Tiongkok versus Korea ini akan berjumpa Indonesia di semifinal. (adk/jpnn)



Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News