Kekalahan Beruntun MU Dinilai Tidak Wajar
jpnn.com - MANCHESTER- Manchester United tengah berada dalam situasi nan kelam. Dalam tiga pertandingan terakhir, tim berjuluk Setan Merah itu selalu dipaksa keluar lapangan dengan kepala tertunduk.
Sialnya, kekalahan demi kekalahan itu tak hanya terjadi di luar kandang. MU juga menelan dua kekalahan kandang. Yakni ketika dibekuk Tottenham Hotspur pada Premier League dan Swansea City di babak ketiga Piala FA.
Karena itu, striker MU, Danny Welbeck meminta rekan-rekannya segera bangkit. Bagi MU, tiga kekalahan beruntun tentu hal yang sangat di luar kewajaran. Kali terakhir MU menelan hat-trick kalah ialah pada 1992 silam.
“Kami adalah juara musim lalu. Kami tahu bahwa konsistensi kami tidak cukup bagus. Ini adalah pengalaman baru untuk kami. Namun, hal yang utama adalah bersiap untuk partai selanjutnya,” terang Welbeck di laman Sky Sport, Kamis (9/1).
Striker timnas Inggris itu juga sadar dengan cacian yang dilontarkan fans. Selama ini, fans MU memang selalu ingin melihat tim pujaannya menang. Hal itulah yang sering dilihat para supporter ketika MU masih dinahkodai Sir Alex Ferguson.
“Saya sangat memahami kenapa fans terlihat begitu menaruh perhatian. Sebab, kami tidak sedang berada di jadwal Liga Champions. Karena itu, kami harus mengembalikan performa terbaik dan memenangkan pertandingan selanjutnya,” tegas Welbeck. (jos/jpnn)
MANCHESTER- Manchester United tengah berada dalam situasi nan kelam. Dalam tiga pertandingan terakhir, tim berjuluk Setan Merah itu selalu dipaksa
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Wakil Merah Putih yang Tersisa di Top 8 Indonesia Masters 2025, Asa Juara Terbuka
- Bangun SDM, Pertamina Mendukung Talenta Muda Berprestasi di Berbagai Bidang
- Kejutan Besar Terjadi di Semifinal Australian Open 2025
- Maratua Run 2025: Perkenalkan Surga Tersembunyi Kaltim Lewat Olahraga
- Sengit dan Seru! Persaingan Tersaji Jelang Top 6 PNM Liga Nusantara 2025
- Arema FC vs Persib: Ze Gomes Ogah Kalah Lagi, Minta Pemain Cetak Gol Cepat