Kekalahan Roma Menyakiti Sepakbola Italia
jpnn.com - ROMA - AS Roma terus saja melancarkan cibiran setelah ditekuk Juventus dengan skor 2-3 pada pekan keenam Serie A 2014/2015 di Juventus Arena, Senin (6/10) dini hari WIB.
Tim berjuluk Giallorossi itu masih tak terima dengan kekalahan menyakitkan tersebut. Segenap elemen Roma terus saja mengungkit-ungkit kemenangan Juventus yang dinilai berkat bantuan wasit.
Salah satunya ialah keputusan wasit memberikan dua penalti bagi tim berjuluk Si Nyonya Tua itu. Selain itu, gol kemenangan Juventus juga dinilai tidak sah karena Leonardo Bonucci berada dalam posisi offside.
“Saya bisa menghadapinya dengan kepala dingin. Namun, laga itu benar-benar menyakiti sepakbola Italia,” terang pelatih Roma, Rudi Garcia sebagaimana dilansir laman Football Italia, Selasa (7/10).
Kekalahan itu membuat rekor sempurna Roma di awal musim ini patah. Francesco Totti kini duduk di urutan kedua dengan koleksi 15 angka atau tertinggal tiga poin dari Juventus. (jos/jpnn)
ROMA - AS Roma terus saja melancarkan cibiran setelah ditekuk Juventus dengan skor 2-3 pada pekan keenam Serie A 2014/2015 di Juventus Arena, Senin
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pecco Menakut-nakuti Martin Menjelang MotoGP Barcelona, Mengerikan
- 5 Fakta Menarik Jelang Pertarungan UFC 309, Ada Duel Tertunda Jon Jones Vs Stipe Miocic
- Timnas Indonesia vs Jepang: Shin Tae Yong Beri Kisi-kisi Soal Kevin Diks
- Timnas Indonesia vs Jepang: Shin Tae Yong Pastikan Kevin Diks Main
- Kejurnas Slalom U23 Sukses Melahirkan Peslalom Muda Berbakat
- Jakarta Sport Festival 2024 Jadi Ajang Pemersatu Publik, Redam Suhu Panas Pilkada