Kekasih Berfoto Mesra, Ini Reaksi Miley Cyrus
jpnn.com - BEBERAPA hari belakangan ramai diperbincangkan foto mesra Patrick Schwarzenegger bersama seorang perempuan.
Kekasih Miley Cyrus itu kedapatan menghabiskan liburan musim semi di Cabo San Lucas, Meksiko, bersama seorang gadis yang belakangan diketahui bernama Natalie, salah seorang teman baik Cyrus.
"Mereka sudah saling kenal lebih dari setahun," ujar salah seorang sumber dekat Cyrus kepada E! News.
"Mereka biasa berkumpul bersama sebagai bagian dari satu grup pertemanan," tambahnya.
Salah satu foto juga menampilkan saat Cyrus dan Natalie bersama-sama menghadiri pertandingan sepak bola University of Southern California (USC). Ketika itu Schwarzenegger ikut bermain pada November 2014.
Reaksi cukup keras justru datang dari Schwarzenegger lewat akun Twitter-nya. Bintang berusia 21 tahun itu terkesan sangat terpukul dengan segala pemberitaan yang menyudutkan dan menuduhnya selingkuh.
"Oh Tuhan, itu adalah teman baik pacar saya. Dia tidak akan pernah melakukan sesuatu yang menentang pacar saya. Para gadis memiliki teman pria dan para pria juga memiliki teman perempuan," tulis Schwarzenegger.
Cyrus pun menuliskan sesuatu di akun Instagram-nya. "Kelilingi dirimu dengan orang-orang yang mencerminkan siapa dirimu yang sebenarnya sebagaimana yang ingin kamu rasakan. Energi-energi itu akan menular," tulis dia.
Ya, semoga semua memang baik-baik saja. Sebab, kedua keluarga, tampaknya, tengah membicarakan arah hubungan yang cukup serius. (E! Online/rim/c14/jan)
BEBERAPA hari belakangan ramai diperbincangkan foto mesra Patrick Schwarzenegger bersama seorang perempuan. Kekasih Miley Cyrus itu kedapatan menghabiskan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Libur Akhir Tahun, Ini Daftar Film yang Tayang di RCTI
- 11 Pasangan Artis Bercerai Sepanjang 2024, Nomor 5 Mengejutkan
- Tiket Pestapora 2025 Dijual Mulai Hari Ini
- Atiqah Hasiholan Ikut Diperiksa Terkait Kasus Warisan Keluarga
- 5 Spot Terbaik di Jakarta untuk Saksikan Pesta Kembang Api Tahun Baru
- Harvey Moeis Divonis 6,5 Tahun Penjara, Sudjiwo Tejo Beri Kritikan Tajam, Begini Katanya