Kekayaan Sandiaga Uno Anjlok Rp 1,2 Triliun Setelah Menjadi Anak Buah Jokowi

jpnn.com, JAKARTA - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno tercatat mengalami penurunan kekayaan setelah masuk di Kabinet Indonesia Maju.
Kekayaan pria yang akrab disapa Sandi itu menurun sekitar Rp 1,2 triliun.
Berdasarkan Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LKHPN) pada periodik 2020, Sandi membukukan keuangannya sebesar Rp 3,81 triliun.
Kekayaan Sandi turun sekitar Rp 1,2 triliun dalam dua tahun. Pada 2018, kekayaan Sandi tercatat mencapai Rp 5,09 triliun.
Saat itu, Sandi melaporkan LHKPN sebagai calon wakil presiden.
Pada laporan terbarunya, Sandi mempunyai 18 tanah dan bangunan senilai Rp 208,94 miliar.
Aset tersebut tersebar di Jakarta Selatan, Tangerang, dan Singapura. Eks wakil gubernur DKI Jakarta itu juga tercatat memiliki tiga aset tanah dan bangunan di Amerika Serikat.
Sandiaga tercatat mempunyai dua mobil senilai Rp 295 juta. Nissan Grand Livina tahun 2013 dan Nissan X-Trail keluaran 2015.
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno tercatat mengalami penurunan kekayaan setelah masuk di Kabinet Indonesia Maju. Sandiaga memiliki aset tanah dan bangunan di Singapura hingga AS.
- Sahroni Nilai Pertemuan Sespimmen Polri dengan Jokowi Kurang Pas, Begini Alasannya
- Lemkapi Minta Pertemuan Sespimmen dengan Jokowi Tak Dipolitisasi
- Peserta Sespimmen Menghadap Jokowi, Pengamat Singgung Dugaan Keterlibatan Polisi Pada Pilpres 2024
- Muncul Usulan Copot Menteri Terafiliasi Jokowi, Legislator PDIP: Berarti Ada Masalah
- Peserta Sespimmen Menghadap ke Jokowi, Pengamat: Berisiko Ganggu Wibawa Prabowo
- Sufmi Dasco Ahmad Bicara Soal Isu Matahari Kembar, Begini Kalimatnya