Kekejian Remaja di Palembang Aniaya Ibu Kandung

jpnn.com, PALEMBANG - Remaja 18 tahun di Kota Palembang, Sumatera Selatan, secara keji menganiaya ibu kandungnya sendiri dengan obeng besi.
Pelaku berinisial MSP, warga Jalan Sultan M. Mansyur, Palembang.
MSP ditangkap Personel Unit Reserse Kriminal Kepolisian Sektor Ilir Barat I nyaris tanpa perlawanan malam tadi sekitar pukul 19.00 WIB.
"Penangkapan dilakukan setelah sebelumnya kepolisian menerima laporan yang bersangkutan (MSP) menganiaya ibunya sendiri dengan obeng hingga membutuhkan perawatan medis," kata Kepala Kepolisian Sektor Ilir Barat 1 Palembang Kompol Ginanjar Aliya Sukmana, saat dikonfirmasi di Palembang, Kamis.
Menurutnya, pelaku marah lantaran tidak diberikan uang oleh sang ibu berinisial MLN (40).
Kemudian, amarah pelaku makin memuncak lantaran berdasarkan pemeriksaan kepolisian yang bersangkutan sedang dalam pengaruh narkoba jenis sabu-sabu.
“Leher korban dicekik, lalu lengan kanannya ditusuk menggunakan obeng berkali-kali hingga terluka cukup parah dan menjalani perawatan medis,” kata dia.
Bahkan, Ginanjar menyebutkan berdasarkan keterangan dari saksi sehari sebelumnya pelaku memukul telapak tangan kanan korban dengan palu besi.
Kecanduan sabu-sabu, remaja 18 tahun di Kota Palembang, Sumsel, secara keji menganiaya ibu kandungnya.
- Pempek Tetap jadi Menu Andalan Warga Palembang Saat Berbuka Puasa
- Berbuat Dosa saat Ramadan, 8 Warga Musi Rawas Ditangkap
- Jam Kerja Pegawai di Pemprov Sumsel Akan Dipersingkat Selama Ramadan
- 4 Saksi Diperiksa dalam Kasus Pengeroyokan di Kelapa Gading
- Kasus Kematian Darso, AKP Hariyadi Ditahan Polda Jateng
- Penjualan Langsung Sepi, Pedagang Daging Sapi di Pasar KM 5 Palembang Berjualan Online