Kekerasan terhadap Anak di Sidoarjo, Mensos Risma: Kasus Ini Sangat Berat
jpnn.com, SIDOARJO - Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini atau Bus Risma memberikan perhatian serius terhadap kasus kekerasan anak yang terjadi di Sidoarjo, Jawa Timur.
Mensos Risma mengatakan kasus itu berkaitan dengan pencabulan, penganiayaan, dan penyiksaan terhadap anak.
"Kasus ini sangat berat," kata Risma di Mapolresta Sidoarjo pada Sabtu (5/2).
Dia pun tegas meminta hukum ditegakkan seadil-adilnya terhadap pelaku kekerasan terhadap anak tersebut.
"Berikan hukuman maksimal untuk pelaku sehingga memberikan efek jera kepada siapa pun,” ujar mantan Wali Kota Surabaya itu.
Terkait kasus itu, Kemensos telah menerjunkan petugas psikolog dan Tim Layanan Dukungan Psikososial untuk melaksanakan trauma healing terhadap korban serta memberikan bantuan lain yang dibutuhkan.
”Korban sekarang sudah kami tempatkan di lokasi yang aman,” ucap kader PDIP itu.
Risma menyebut petugas secara terukur dan berhati-hati melakukan trauma healing karena korban masih trauma.
Mensos Risma memberikan perhatian serius terhadap kasus kekerasan anak di Sidoarjo. Kasus itu sangat berat karena terkait pencabulan hingga penyiksaan.
- Hamdan Zoelva Berharap Hakim Kasus Tom Lembong Independen dan imparsial
- Percepat Pengentasan Kemiskinan, Kemensos-Kemendagri Bersinergi Wujudkan Data Tunggal
- Golkar Jaksel Patroli Mencari Perusak Baliho RIDO
- Guru Supriyani Tetap Ikut Tes PPPK Meski dapat Afirmasi
- Seorang Ibu Kaget Saat Terbangun, Sang Suami Sedang Mencekik Anaknya
- Hasto Klaim Program Infrastruktur Risma-Gus Hans yang Dibutuhkan Warga Jatim