Kekurangan Kandidat Gubernur
Senin, 23 November 2009 – 10:55 WIB
LUWUK- Pemilihan Gubernur Sulawesi Tengah mengalami kekurangan kandidat. Akibatnya, hingga saat ini, situasi politik lokal menyambut Pilkada Gubernur di wilayah itu masih nampak adem ayem saja. Belum satu pun kandidat dari partai politik yang ada, berani menonjolkan diri. Mereka masih diam. "Mereka tidak diam, tetapi sampai saat ini memang belum ada calonnya," kata pengamat politik setempat Aswan Ali kepada wartawan.
Menurut Aswan, figur yang disebut-sebut layak maju sebagai cagub Sulawesi Tengah ada Sofyan Mile. Namun, sejauh ini yang bersangkutan juga belum menampakkan dirinya. "Malahan saya dengar ia akan maju sebagai Bupati di Kabupaten Banggai," kata Aswan menandaskan. Aswan mengakui, untuk calon gubernur Sulawesi Tengah memang masih kekurangan figur. "Sampai saat ini Sofyan Mile memang satu-satunya kandidat yang disebut sebagai Cagub, tetapi yang bersangkutan juga disebut-sebut lebih memilih sebagai Cabup," Aswan menambahkan.(far/aj/jpnn)
Baca Juga:
LUWUK- Pemilihan Gubernur Sulawesi Tengah mengalami kekurangan kandidat. Akibatnya, hingga saat ini, situasi politik lokal menyambut Pilkada Gubernur
Redaktur & Reporter : Auri Jaya
BERITA TERKAIT
- Korban Helen di BPR Fianka Tak Cuma Tukang Sayur, Polda Riau Bidik Tersangka Baru
- Polda Riau Mengerahkan 1.395 Personel untuk Pengamanan Pilkada 2024
- DPRD Kota Bogor Sosialisasikan Raperda P4GN, Tampung Aspirasi Warga
- Ini Pesan Yeny Trisia Isabella untuk Honorer yang Mengikuti Tes PPPK
- 3 Paslon Adu Gagasan di Debat Ketiga Pilgub Sumsel
- Ini Langkah Penting dalam Karier Honorer, Jangan Main-main