Kelanjutan Kontrak PT Freeport, Ini Sikap Istana

jpnn.com - JAKARTA – Pihak Istana Negara memastikan sampai saat ini pemerintah belum menyepakati kelanjutan operasi PT Freeport Indonesia (PTFI) di komplek pertambangan Grasberg, Mimika, Papua setelah tahun 2021.
Hal ini ditegaskan, Sekretaris Kabinet Pramono Anung setelah adanya kesalahpahaman terkait perpanjangan kontrak yang menyeret nama Menteri ESDM Sudirman Said.
Pramono menyatakan, itu adalah hak Presiden Joko Widodo untuk memutuskannya.
“Kabinet ini membiasakan segala keputusan itu diambil secara langsung oleh presiden. Soal Freeport begitu nanti diputuskan presiden semuanya pasti akan mengikuti keputusannya,” tegas Pramono di Kompleks Istana Negara, Jakarta, Senin (12/10).
Pramono mengatakan, tidak ada silang pendapat terkait kontrak Freeport itu di internal pemerintah. Saat ini, semua menteri terkait, tegasnya, menunggu keputusan presiden mengenai Freeport.
“Yang ada kan bukan keputusan soal perpanjangan, tapi bagaimana mengambil jalan keluar terhadap persoalan yang ada. Saya tidak ingin masuk dalam substansi, karena ini tentu nanti merusak legal aspect. Tapi ada prosesnya,” imbuhnya.
Sebagaimana diberitakan, kabar tentang perpanjangan kontrak Freeport di Papua yang disampaikan Sudirman sempat menuai kontroversi. Sudirman kembali disoroti atas pemberitaan itu.
Namun, mantan Dirut PT Pindad ini sudah membantahnya. Sudirman menegaskan, tidak ada perpanjangan kontrak dengan PT Freeport. Dia lebih suka menyebutnya dengan kata kepastian investasi, bukan perpanjangan kontrak.(flo/jpnn)
JAKARTA – Pihak Istana Negara memastikan sampai saat ini pemerintah belum menyepakati kelanjutan operasi PT Freeport Indonesia (PTFI) di komplek
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Transaksi Tabungan Emas Pegadaian Diproyeksikan Naik 10 Kali Lipat pada Akhir April
- 165.466 Kendaraan Meninggalkan Jabotabek saat Libur Panjang
- Satgas Ramadan & IdulFitri Pertamina Dinilai Berhasil Memitigasi Lonjakan Permintaan BBM
- Pemda Diminta Jadi Motor Investasi dan Pemerataan Ekonomi
- PLN IP Siap Penuhi Kebutuhan Hidrogen Sebagai Energi Alternatif Masa Depan
- Estpos Hadir di Pontianak, UMKM Kalbar Siap Masuk Era Digital