Kelasss! Lion Air Akhirnya Punya Airbus A330-300

jpnn.com - TANGERANG - Lion Air hari ini Senin (2/11) kedatangan pesawat anyar yakni Airbus A330-300. Inilah kali pertama maskapai milik Rusdy Kirana tersebut memiliki pesawat jenis Airbus.
Direktur Utama Lion Air Rudy Lumingkewas mengatakan, pesawat anyar tersebut nantinya akan digunakan untuk melayani penumpang yang akan menjalankan ibadah umrah.
"Pesawat Airbus 330-300 akan melayani rute menuju Jeddah untuk melayani ibadah umrah dan haji," ujar Rudy di Terminal I, Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Senin (2/11).
Selain melayani perjalanan ke Jeddah, Airbus seri 300 ini juga akan dioperasikan untuk penerbangan domestik. Yakni rute menuju Medan, Makassar dan Bali. Sampai saat ini, total kepemilikan armada Lion Air mencapai 106 unit.
"Kami akan terus melakukan ekspansi berupa penambahan jumlah armada, serta pembukaan rute-rute baru lainnya. Ini kami lakukan untuk meningkatkan pelayanan kepada penumpang," tandas Rudy. (chi/jpnn)
TANGERANG - Lion Air hari ini Senin (2/11) kedatangan pesawat anyar yakni Airbus A330-300. Inilah kali pertama maskapai milik Rusdy Kirana tersebut
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Soal Keluhan AS Terhadap Barang Bajakan di Mangga Dua, Kemendag Bilang Begini
- Sinarmas Investama Ajak Generasi Muda Melek Investasi Digital
- Sejumlah Tokoh Ikut Tenangkan Nasabah Bank DKI dan Imbau Tidak Kosongkan Rekening
- SPBH Milik PLN IP Bakal Jadi Kunci Penting Mewujudkan Transportasi Berbasis Hidrogen
- Talenta Unggul Mampu Memperkuat Hilirisasi Pertambangan
- Harga Emas Melonjak, Didimax Buka Edukasi Trading Gratis