Kelebihan 300 PNS, Tetap Ajukan Formasi 760
Rabu, 28 September 2011 – 11:30 WIB
Berdasarkan penghitungan sementara jika menggunakan rasio rata-rata 4 orang setiap instansi, ada kelebihan 500 pegawai. Dikurangi untuk menutupi yang pensiun sebanyak 220 orang pada tahun depan, masih ada kelebihan sekitar 300 pegawai.
”Makanya kita tidak terima lagi. Hanya tenaga medis dan teknis. Kelebihan ini, selain pensiun, mungkin nanti ada yang pindah. Tidak bisa diprediksi,” katanya.
Berkaitan dengan penerimaan pegawai negeri sipil, lanjut Robertus, pada 2012 pemprov tidak mengajukan formasi penerimaan. Tetapi pada awal 2012 ada daerah yang melakukan tes penerimaan, yakni Kubu Raya. Pelaksanaan tes karena adanya pembatalan penerimaan CPNS 2010 oleh Kemenpan.
”Jika memang instruksi pemerintah pusat, akan dilaksanakan dan berkoordinasi dengan provinsi. Jadwal biasanya diakhir tahun, tetapi hingga sekarang belum ada pemberitahuan. Hari ini, Rabu (28) kami akan rapat di Jakarta,” jelas Robertus.
Sementara itu, sekitar 10 pegawai negeri di lingkungan Pemerintah Provinsi Kalbar diproses tim penjatuhan disiplin pada tahun ini. Satu diantaranya dalam pengajuan proses pemberhentian karena bertahun-tahun tak masuk kantor.
PONTIANAK - Proses penghitungan kebutuhan pegawai negeri di lingkungan Pemerintah Provinsi Kalbar mencapai 98 persen. Dari hasil sementara, pemprov
BERITA TERKAIT
- Jadi Tersangka Korupsi Dana Desa, Oknum Kades di Jember Ditahan Polisi
- Mengubah Sampah Jadi Pulsa, Begini Caranya
- Dor! Mulyono Ditembak Tim Polda Riau, Dia Bawa Sabu-Sabu Senilai Rp 30 Miliar
- Jalan Utama Penghubung Riau-Sumbar Putus Total, Ini Alternatifnya
- 22 Los Pedagang di Pasar Pelelangan Ikan Sodoha Kendari Terbakar, Penyebab Masih Diselidiki
- Catat ya, PPPK Bukan Sekadar Pengganti Baju Honorer