Keliling ke Eropa, Pejabat Kukar Habiskan Rp1,3 Miliar
Masyarakat Minta Konfirmasi, BPMPD tak Mau Terbuka
Senin, 18 Maret 2013 – 13:42 WIB
Dikatakan, pelaksanaan kegiatan tersebut memang mencurigakan. Selain alokasi anggaran Rp 1,3 miliar dinilai terlalu besar, kegiatan tersebut mengikutsertakan dua orang dari Badan Anggaran (Banggar) DPRD Kukar. Logikanya, anggaran Rp 1,3 miliar untuk 12 orang. Tetapi yang berangkat hanya 10 orang. Dua orang tidak berangkat, tapi tetap dibelikan tiket.
Di samping itu, agenda perjalanan dinas hanya ke Belanda, tapi belakangan diketahui bahwa mereka juga ke Swiss dan Perancis. "Saya tidak percaya kalau ada dana yang dikembalikan ke kas daerah," tandasnya.
Seperti diketahui, masalah ini terendus dari tembusan surat permintaan klarifikasi elemen masyarakat tertanggal 27 Februari 2013, yang tidak dijawab BPMPD. Ketika dikonfirmasi Kaltim Post pekan lalu, Kepala BPMPD Kukar M Indra melalui Pejabat Pelaksana Teknis Kegiatan (PPTK) Masmun Jaya mengatakan, surat itu tidak sempat dibalas hanya karena pimpinan BPMPD sedang tidak di tempat. Bukan bermaksud mengabaikan. Ia pun membantah tuduhan penyimpangan dalam kegiatan ini.
Masmun menjelaskan, perjalanan dinas dilakukan atas undangan Kementerian Pertanian RI kerja sama Kamar Dagang dan Industri Belanda. "Itu salah persepsi saja. Orang mengira, Rp1,3 miliar itu cair dibagi rata 12 orang. Padahal, tidak begitu," kata Masmun.
TENGGARONG - Rumor tak sedap di balik kunjungan kerja (kunker) rombongan pejabat Badan Penanaman Modal dan Promosi Daerah (BPMPD) Kukar ke Eropa
BERITA TERKAIT
- Pengamanan Nataru, Polres Banyuasin Kerahkan 304 Personel Gabungan
- Jalur Puncak Bogor Malam Tahun Baru Ditutup untuk Kendaraan
- Kasus Suap Seleksi PPPK Batu Bara, 5 Terdakwa Divonis 1 Tahun Penjara
- Seorang Kakek Digigit Komodo di Pulau Rinca, Begini Kondisinya
- Polda Sumsel Tangkap Jaringan Narkoba Timur Tengah, Mau Diedarkan di Bogor
- Irjen Iqbal Ingatkan Pengusaha Angkutan Umum Utamakan Keselamatan Penumpang Saat Natal & Tahun Baru