Kelola Peti, Agar Pemerinah Agar Bijaksana
Senin, 20 Oktober 2008 – 14:51 WIB
JAKARTA - Komisi VII DPR meminta pihak pemerintah agar lebih berhati-hati dan bijaksana dalam menangani fenomena pertambangan tanpa izin (Peti) yang dilakukan oleh masyarakat diberbagai pelosok daerah. Dia malah menyarankan, sekiranya ada upaya penegakkan hukum, sebaiknya yang ditangkap itu para cukong yang berada di belakang kegiatan penambangan liar itu.
"Pendekatan hukum semata ternyata belum cukup efektif dalam menyelesaikan persoalan penambangan tanpa izin itu. Ada hal-hal lain seperti faktor ekonomi dan tingkat pendidikan masyarakat juga diperhatikan secara komprehensif," kata Wakil Ketua Komisi VII DPR RI, H Nizar Dahlan usai rapat kerja dengan Menteri ESDM, Kapolri, Jaksa Agung dan Kepala BIN, di DPR, Jakarta, Senin (20/10).
Dijelaskan Nizar, tindakan aparat hukum berupa penangkapan dan memproses para pelaku penambang liar selama ini ternyata tidak mampu mengurangi kegiatan penambangan liar. Malah kecendrungannya semakin bertambah seiring dengan kesulitan ekonomi bangsa.
Baca Juga:
JAKARTA - Komisi VII DPR meminta pihak pemerintah agar lebih berhati-hati dan bijaksana dalam menangani fenomena pertambangan tanpa izin (Peti) yang
BERITA TERKAIT
- Kipin Meraih Penghargaan Utama di Temasek Foundation Education Challenge
- Sri Mulyani: Setiap Guru adalah Pahlawan yang Berkontribusi Besar bagi Kemajuan Indonesia
- Kerugian Negara Hanya Bisa Diperiksa BPK, Ahli: Menjerat Swasta di Kasus PT Timah Terlalu Dipaksakan
- Amplop Berlogo Rohidin Mersyah-Meriani Ikut Disita KPK, Alamak
- Tersangka Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan Bakal Dijerat Pasal Berlapis
- Waket Komisi VIII DPR-LDII Ingatkan Persoalan Kebangsaan Hadapi Tantangan Berat