Kelompok Beji Siapkan Serangan ke Penjara

Kelompok Beji Siapkan Serangan ke Penjara
PENGAMANAN BOM DEPOK :Petugas keamanan dari kesatuan Brimob mengamankan dan olah TKP rumah yang berada di Jalan Nusantara 63, Depok tempat terjadinya ledakan Bom, Sabtu malam, mulai di strerilkan tim Kepolisian, Minggu (9 Sept 2012) di Depok, Jawa Barat. Foto: Ridlwan/JAWA POS
Sementara itu, Menkopolhukam Djoko Suyanto mengakui kalau ada banyak kesamaan antara Depok dan Solo. Namun, dia meminta agar tidak buru-buru disimpulkan kalau keduanya berkaitan. Begitu juga dengan temuan bahan peledak di Tambora seminggu lalu.  "Tim yang terdiri dari Polri, Densus, BNPT masih bekerja,"   tegasnya.

Disamping itu, dia juga meminta kepada semua pihak untuk tidak mengaitkan antara kejadian teror akhir-akhir ini identika dengan satu agama. Apalagi, sampai menyebut kalau masjid dekat dengan kegiatan teror.  " Kami tidak pernah mengaitkan dengan aliran dan agama apapun. Kalau kelompok iya,"  ucapnya.    

Disamping itu, dia juga memastikan kalau tim sedang mencari tahu dimana sebenarnya target peladakan itu. Keyakinannya saat ini, bom yang meledak di Beji, Depok adalah ketidaksengajaan. Entah kesalahan apa yang membuat bom tersebut akhirnya meledak terlebih dahulu.

Djoko yakin, kalau Depok hanya menjadi lokasi untuk mempersiapkan aksi teror. Kecil kemungkinan aksi dilakukan di Depok karena Beji merupakan tempatnya kecil.   Biasanya, yang menjadi target adalah tempat ramai dan menjadi perhatian orang banyak. "Itu bukan lokasi tujuan karena banyak ditemukan bahan pembuat bom,"   urainya.

JAKARTA - Tidak butuh waktu lama bagi aparat untuk mengendus adanya keterkaitan antara ledakan bom di Jalan Nusantara, Beji, Depok dengan pelaku

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News