Kelompok Beji Siapkan Serangan ke Penjara

Kelompok Beji Siapkan Serangan ke Penjara
PENGAMANAN BOM DEPOK :Petugas keamanan dari kesatuan Brimob mengamankan dan olah TKP rumah yang berada di Jalan Nusantara 63, Depok tempat terjadinya ledakan Bom, Sabtu malam, mulai di strerilkan tim Kepolisian, Minggu (9 Sept 2012) di Depok, Jawa Barat. Foto: Ridlwan/JAWA POS
Kamal menjelaskan, Polres Depok segera melakukan evaluasi di seluruh Polsek. "Kita akan tertibkan warga pendatang, termasuk rumah rumah kontrakan yang tidak jelas identitasnya,"  katanya.     

Terkait ledakan bom di Jalan Nusantara, Beji, Depok, Wakil Ketua Komisi III DPR Tjatur Sapto Edy mengingatkan supaya seluruh pimpinan lembaga, termasuk Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) untuk tidak mengeluarkan pernyataan yang bisa meresahkan masyarakat. "Jauh lebih penting meningkatkan koordinasi intelijen untuk deteksi dini,"   kata politisi PAN, itu.    

Pihak kepolisian, lanjut Tjatur, khususnya Densus 88, tidak boleh sampai terpancing bertindak secara brutal. "Tetap lakukan penindakan sesuai koridor hukum dan keadilan,"   tegasnya.

Tjatur juga meminta upaya deradikalisasi dengan peningkatan pemahaman agama dan kemanusiaan terus dilakukan. Masyarakat juga bisa mengambil peran aktif dengan menghidupkan kembali siskamling (sistem keamanan keliling) dan sishankamrata (sistem pertahanan dan keamanan semesta).

JAKARTA - Tidak butuh waktu lama bagi aparat untuk mengendus adanya keterkaitan antara ledakan bom di Jalan Nusantara, Beji, Depok dengan pelaku

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News