Kelompok Penerbang Roket Panaskan Soundrenaline 2018
jpnn.com - Soundrenaline 2018 hari kedua di Garuda Wisnu Kencana (GWK), Bali telah dimulai sore hari ini (9/9). Hari kedua festival musik terbesar di Indonesia dibuka oleh deretan musisi rock, termasuk FSTVLST dan Kelompok Penerbang Roket.
FSTVLST yang datang dari Yogyakarta beraksi di panggung Creators Stage. Lagu-lagu yang dimainkan Farid Stevy dan kawan-kawan itu langsung memanaskan panggung.
Area depan stage spontan dihiasi teriakan dan penonton yang berjingkrak-jingkrak. FSTVLST memainkan lagu Hujan Mata Pisau begitu apik sehingga mengundang sorak.
Sedangkan Kelompok Penerbang Roket memanaskan panggung Platinum Stage. Trio rockers Coki, Rey dan Viki itu menggebrak panggung dengan sejumlah lagu andalan.
Aksi Kelompok Penerbang Roket di Soundrenaline 2018 dibuka lewat lagu Mati Muda, Target Operasi dan Berita Angkasa. Penonton yang tadinya malu-malu mulai meliar mengikuti musik.
"Apa kabar, Soundrenaline? Semoga kabar baik semua. Kami akan bawakan lagu lama yang udah lama enggak kami mainkan. Enggak ada liriknya, judulnya Cekipe," ucap Coki, sang vokalis.
Kelompok Penerbang Roket melanjutkan aksi dengan tembang Di Mana Merdeka. Lagu dengan reff kece itu diikuti nyanyian masal pengunjung Soundrenaline 2018.
Selain FSTVLST dan Kelompok Penerbang Roket, Soundrenaline hari kedua dibuka oleh beberapa band lain. Seperti Teddy Adithya, Danilla, dan lainnya.(mg3/jpnn)
Soundrenaline 2018 hari kedua di Garuda Wisnu Kencana (GWK), Bali telah dimulai sore hari ini (9/9). FSTVLST dan Kelompok Penerbang Roket membuka Soundrenaline.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kronologi Anak Drummer Matta Band Meninggal Dunia di Bali
- HLF MSP dan IAF ke-2 Berdampak Positif pada Posisi Indonesia di Kancah Global
- BSI Perkuat Kemandirian Ekonomi Masyarakat Bali, Berdayakan UMKM
- PSI Kecam Rencana Eutanasia Anjing Jalanan di Bali
- Bule Australia Buka Bisnis Prostitusi Berkedok Spa di Bali, Terang-terangan
- Paling Pedas