Kelompok Santoso Rancang Ledakkan Warung Remang-remang

jpnn.com - JAKARTA - Tim Detasemen Khusus 88 Antiteror Markas Besar Kepolisian RI kembali berhasil menangkap para tersangka teroris di wilayah Jakarta dan Bengkulu.
Pada Kamis (13/3), seorang tersangka teroris ditangkap di Bandar Udara Soekarno - Hatta, Tangerang, Banten, saat mendarat dari Makassar, Sulawesi Selatan. Tersangka itu berinisial BA alias HR alias Ga alias An alias Mb Mar.
Kepala Divisi Humas Mabes Polri Irjen Ronny Franky Sompie menjelaskan dari penangkapan itu kemudian dilakukan pengembangan.
Alhasil, disita barang bukti berupa dua buah bom. Terdiri dari satu bom pipa dan bom tupperware yang diamankan di JNE Sengkang Wajo, Sulawesi Selatan.
"Saat ini bom sudah ditangani oleh Tim Penjinak Bom (Jibom) Satbrimobda Sulselbar," kata Ronny, Jumat (21/3).
Bom tersebut dikirim oleh tersangka melalui JNE Desa Panggung, Kecamatan Trenggalek, Kabupaten Trenggalek, Jawa Timur dengan tujuan JNE Sengkang Wajo, Sulsel.
"Rencananya akan digunakan untuk bom di warung remang-remang di Barabba Belopa Kabupaten Luwu," katanya.
Menurut Ronny, mereka sudah melakukan survei terhadap sasaran yang akan diledakkan dengan bom tersebut.
JAKARTA - Tim Detasemen Khusus 88 Antiteror Markas Besar Kepolisian RI kembali berhasil menangkap para tersangka teroris di wilayah Jakarta dan Bengkulu.
- Pastikan Dana Haji Aman, Kepala BPKH: Kami Utamakan Transparansi dan Prinsip Syariah
- Siswa Sulawesi Tenggara Cerdas-Cerdas, Ini Reaksi Mendikdasmen
- GP Ansor Gaungkan Patriot Ketahanan Pangan Menjelang Puncak Harlah Ke-91
- Koalisi Masyarakat Sipil Mengecam Intervensi Anggota TNI di Kampus UI dan UIN Semarang
- Berdoa di PIK, Biksu Thudong Tebar Pesan Damai
- Pemerintah Fokus Tuntaskan Pengangkatan PPPK Tahap 1, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun