Keluar dari Lyla, Naga Pilih Solo Karier
jpnn.com, JAKARTA - Indra Perdana Sinaga alias Naga mempersiapkan proyek solo setelah keluar dari band Lyla. Dia baru saja mengumumkan undur diri dari grup musik yang membesarkan namanya itu per Januari 2020.
"Saya ke depan sedang mempersiapkan sebuah single solo sebagai Naga," kata Naga saat dihubungi awak media.
Pelantun Mantan Kekasih itu mengaku telah berniat keluar dari Lyla sejak tahun lalu. Alasan Naga yakni visi bermusik dengan personel Lyla lainnya yang kini sudah tidak sejalan lagi.
"Daripada berkarya setengah hati akan lebih baik bila saya mundur, dan Lyla mencari vokalis pengganti," bebernya.
Naga memastikan hubungannya dengan personel Lyla tetap baik-baik saja meski dirinya memutuskan hengkang.
Dia bersama Fare, Dharma, Dennis, dan Difin masih bersahabat seperti biasa.
"Secara persahabatan tidak ada masalah, kami tetap baik-baik saja," imbuh Naga.
Naga menjadi vokalis Lyla sejak 2006. Nyaris 14 tahun aktif, sebanyak 5 album telah dihasilkan bersama. (mg3/jpnn)
Naga mengatakan daripada setengah hati menjalankannya, dia memilih mundur dari grup band Lyla.
Redaktur & Reporter : Dedi Yondra
- Intensi Lyla di Usia 18 Tahun
- Setelah 8 Tahun, Lyla Luncurkan Album Jamuan Musim Semi
- 3 Berita Artis Terheboh: Biaya Haji Raffi Ahmad Fantastis, Yasmine Ow Kembali Gugat Cerai
- Lyla Akhirnya Persembahkan Album Jamuan Musim Semi
- Vietnam Dinilai Berpotensi Jadi Naga AI Asia Tenggara
- Memudahkan Musisi, Ria Ricis hingga Andrea Lee Rasakan Peran Platform Musik Digital