Keluar dari The Winner, Yaya Fara Mulai Karier Solo Lewat Lagu Lepaskanlah

Lagu ini mengambil sudut pandang dari orang yang bertemu sosok baik dan tulus, namun dirinya tidak bisa membalasnya dengan perasaan yang sama.
"Meski sudah dicoba, rasa itu tak kunjung tumbuh, hingga akhirnya akan terasa salah saat dipaksakan. Apa cara terbaik untuk kisah ini? Baginya adalah melepaskan, meminta sosok baik itu untuk melepaskannya," kata Yaya Fara, Kamis (15/9).
Lagu Lepaskanlah diciptakan Yaya Fara bersama gitaris sekaligus sahabatnya, Nanda pada 2018 lalu.
Keduanya bahkan telah membuat puluhan lagu yang siap dirilis satu per satu di masa depan.
Lagu Lepaskanlah dari Yaya Fara bisa dinikmati di berbagai platform musik digital mulai 16 September 2022.
"Izinkan lagu ini disenandungkan untuk menemanimu bersiap melepas dengan ikhlas segala bentuk cinta, yang mungkin memang tak baik saat bersama. Semoga kita semua akan menemukan bahagia lainnya di kisah yang berbeda," tambah Yaya Fara.
Yaya Fara mengawali karier profesional di industri musik sejak 2013.
Saat itu, dia bergabungnya dengan RCM (Republik Cinta Manajemen) untuk menghidupkan kembali grup vokal Dewi Dewi asuhan Ahmad Dhani yang saat itu sempat vakum.
Setelah keluar dari The Winner, Yaya Fara memulai karier solo dengan meluncurkan lagu debut berjudul Lepaskanlah.
- Begini Kronologi Hubungan Revelino dengan Lisa Mariana, Oh Ternyata
- Jadi Psikolog dalam Film Jalan Pulang, Taskya Namya Riset Melalui YouTube
- Mengeklaim sebagai Ayah Biologis Anak Lisa Mariana, Revelino Siap Jalani Tes DNA
- Paula Verhoeven: Tidak Ada Perselingkuhan Selama Saya Menjalani Pernikahan
- Konon Akan Menikah dengan Maxime Bouttier 7 Mei, Luna Maya Berkomentar Begini
- Calvin Jeremy Gunakan Metode Parfum di Film Sah Katanya