Keluarga Bantah Jupe Lakukan Transplantasi Ginjal
jpnn.com, JAKARTA - Kabar mengenai kondisi Julia Perez yang semakin memburuk, bahkan hingga harus menjalani transplantasi ginjal dibantah keluarganya.
Menurut Sri Wulansih, ibunda Jupe, putrinya hanya rutin cuci darah.
"Nggak benar itu, nggak ada transplantasi ginjal. Memang benar Jupe sakit ginjal efek menyebarnya kanker serviks, tapi belum sampai dicangkok ginjal, cuma rutin cuci darah," kata Sri.
Dia juga mengklarifikasi mengenai kabar Jupe yang operasi otak. Yang benar adalah pemeriksaan elektroensefalografi (EEG), yaitu merekam aktivitas elektrik di sepanjang kulit kepada.
EEG mengukur fluktuasi tegangan yang dihasilkan oleh arus ion di dalam neuron otak.
Pernyataan Sri ini diperkuat sahabat Jupe, Ruben Onsu. Menurut Ruben, Jupe saat ini hanya mendapat tindakan cuci darah.
"Nggak dioperasi kok, cuma memang Jupe lemah kondisi tubuhnya. Namanya juga cuci darah jadi ya pasti memengaruhi stamina, makanya Jupe harus banyak istirahat," tandasnya. (esy/jpnn)
Kabar mengenai kondisi Julia Perez yang semakin memburuk, bahkan hingga harus menjalani transplantasi ginjal dibantah keluarganya.
- Achmad Jufriyanto Bertahan di Persib Bandung, Punya Tugas Tambahan
- Persib Taklukkan Persebaya, Jupe Singgung Soal Mentalitas Pemain
- Foto Julia Perez Muncul di Panggung Kilau Raya
- Ayu Ting Ting dan Zaskia Gotik Mengenang Mendiang Julia Perez
- Nia Anggia Mencium Wangi Mendiang Jupe di Tempat Ini
- Tempati Kamar Julia Perez, Nia Anggia: Nanti Keramat