Keluarga Fitra Minta Maaf pada Keluarga Alawy
Senin, 01 Oktober 2012 – 08:10 WIB
JAKARTA--Keluarga siswa SMAN 70, Fitra Ramadhani alias Doyok berencana menemui keluarga dari siswa SMAN 6, Alawy Yusianto Putra pada pekan depan, untuk meminta maaf secara langsung. Alawy adalah korban pembacokan yang dilakukan Fitra saat aksi tawuran antara dua sekolah tersebut, 24 September lalu.
"Kalau tidak ada halangan rencananya Senin atau Selasa besok keluarga mau meminta maaf secara langsung kepada keluarga korban," ujar kuasa hukum Fitra, Nazarudin Lubis di Jakarta, Minggu (30/9).
Sementara itu ditanya mengenai keadaan Fitra selama ditahan di Polres Jaksel, menurut Nazarudin, kliennya dalam keadaan sehat. Fitra sendiri menyatakan pada kuasa hukumnya, bahwa ia pasrah menghadapi proses hukum dari perbuatan yang dilakukannya.
"Di dalam tahanan sehat-sehat saja dia. Anaknya tidak banyak menuntut dan lebih sering ibadah. Sudah ada guru ngaji yang datang untuk membimbing," jelas Nazarudin.
JAKARTA--Keluarga siswa SMAN 70, Fitra Ramadhani alias Doyok berencana menemui keluarga dari siswa SMAN 6, Alawy Yusianto Putra pada pekan
BERITA TERKAIT
- TNI AL Gelar Bakti Sosial untuk Korban Terdampak Erupsi Gunung Lebotobi Laki-laki di Flores Timur
- Musim Hujan, Tetapi Kualitas Udara Jakarta Masih 20 Besar Terburuk di Dunia
- Cuaca Jakarta Hari Ini, Hujan pada Senin Malam
- Jalankan Arahan Presiden Prabowo, Mendes Yandri Pilih Bermalam di Desa Margorejo
- 5 Berita Terpopuler: Mendikdasmen Beri Sinyal Baik soal PPPK, Ada Regulasi Baru? tetapi Honorer Jangan Nekat ya
- Mayoritas Masyarakat Adat Poco Leok Dukung PLTP Ulumbu Unit 5 dan 6