Keluarga Korban Pesawat Nahas Polri Pasrah

jpnn.com - BATAM - Hasim, sepupu Bripda Eri korban pesawat Skytruck M28 milik Polri yang jatuh di perairan Kepulauan Riau, Sabtu (3/12) lalu mengaku pasrah.
Mereka menyerahkan semuanya pada yang Maha Kuasa.
"Kami berharap segera ditemukan, namun kalau ada hal buruk terjadi. Kami pasrah saja," kata Hasim, seperti diberitakan batampos (Jawa Pos Group) hari ini.
Ia mengatakan bila Bripda Eri ditemukan dalam kondisi tak bernyawa lagi. Hasim ingin membawa sepupunya tersebut ke Blora.
"Kami ingin, ia dimakamkan di kampung halamannya," tuturnya.
Hasim menuturkan Bripda Eri adalah pribadi yang santun dan baik.
"Pendiam juga, tapi aktif di sejumlah organisasi," ujarnya.
Seperti diketahui, pesawat milik Polri tersebut hilang kontak pada Sabtu (3/12) pagi saat terbang dari Pangkal Pinang, Bangka Belitung ke Batam.
BATAM - Hasim, sepupu Bripda Eri korban pesawat Skytruck M28 milik Polri yang jatuh di perairan Kepulauan Riau, Sabtu (3/12) lalu mengaku pasrah.
- Kerangka Manusia Ditemukan di Ladang Tebu Bantul, Polisi Bilang Begini
- Gelombang Tinggi Berpotensi Terjadi, BMKG Imbau Nelayan di DIY Tunda Melaut
- Banjir-Longsor di Madiun Mengakibatkan Satu Orang Hilang
- Panen Raya di Gresik, Mentan Amran Pantau Harga Gabah Petani
- THR PNS & PPPK Pasaman Rp 27 Miliar, Pencairan Menunggu Transfer Anggaran dari Pusat
- Tol Palembang-Betung Dibuka Fungsional Mulai H-7 Lebaran 2025