Keluarga Korban Saksikan Rekonstruksi Pembunuhan Serlina, Keji
Senin, 27 Mei 2024 – 15:30 WIB
jpnn.com, SUKOHARJO - Keluarga korban turut menyaksikan rekontruksi kasus pembunuhan berencana wanita penjaga toko kerudung, Serlina (23) di depan Makam Desa Jatisobo, Kecamatan Polokarto, Kabupaten Sukoharjo, Senin (27/5).
Tiga tersangka, yakni DS (25), RMS (20), dan GS (29) yang dihadirkan mempraktikkan semua kegiatan yang mereka lakukan saat membunuh, Sarlina, Rabu (10/4). Total ada 27 adegan yang mereka perankan.
Ayah Serlina, Sarno (50) mengaku mendapatkan informasi adanya rekonstruksi kasus pembunuhan putri keduanya itu dari keponakannya. Ia datang bersama istrinya.
"Keji, keji. Keji sekali. Kejam," ujarnya setelah menyaksikan reka adegan.
Rekonstruksi kasus pembunuhan berencana wanita penjaga toko kerudung, Serlina (23) disaksikan keluarga korban.
BERITA TERKAIT
- Polisi Ungkap Motif Pembunuhan Seorang Janda di Lampung Selatan, Ternyata
- Hamili Janda, Cahyo Tak Mau Tanggung Jawab, Hal Keji Terjadi
- Propam Polri Amankan Belasan Polisi Terduga Pemeras di DWP
- Contraflow Tol Jakarta-Cikampek Mulai Diterapkan Hari Ini
- Konfigurasi Politik Nasional Dinilai Tak Mendukung Sikap Polisi untuk Humanis
- Polda Sumsel Tangkap Jaringan Narkoba Timur Tengah, Mau Diedarkan di Bogor