Keluarga Mallarengeng: Kenal Bunda Putri Tidak Salahi Aturan

jpnn.com - JAKARTA - Juru Bicara Keluarga Mallarangeng, Rizal Mallarangeng, tidak terlalu mempermasalahkan ihwal pernyataan adiknya Andi Zulkarnaen Mallarangeng alias Choel yang mengakui bahwa keluarga besar Mallarangeng mengenal sosok Bunda Putri. Alasannya, tidak ada aturan yang dilanggar karena mengenal seseorang.
"Kan orang semua siapapun bisa kenal sama orang lain. Kan engga ada hubungan dengan kasus. Ya kalau cuma kenal-kenal, apa urusannya? Kan enggak ada salahnya," kata Rizal di Komisi Pemberantasan Korupsi, Jakarta, Kamis (17/10).
Meski begitu, Rizal enggan menjelaskan lebih jauh ihwal keluarganya yang dikatakan mengenal Bunda Putri. Pria yang akrab disapa dengan panggilan Celi itu justru meminta agar media fokus terhadap kasus Hambalang yang menjerat kakaknya, Andi Alifian Mallarangeng.
"Hambalang gini-gini aja dari dulu. Hormati orang dulu. Masa lagi situasi kayak gini itu (Bunda Putri) yang ditanyain?" keluhnya.
Seperti diketahui, Choel mengaku pernah melihat sosok Bunda Putri. Bahkan Chief Executive Officer (CEO) Fox Indonesia ini menjelaskan, keluarga besarnya juga mengenal sosok yang disebut-sebut merupakan orang dekat Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) itu.
"Iya (keluarga besar, red) tahu. Saya secara pribadi pernah melihat orangnya," kata Choel usai menjalani pemeriksaan di KPK, Jakarta, Rabu (16/10).
Choel mengaku tidak ingat nama asli Bunda Putri. Meski begitu, Choel memastikan bahwa Bunda Putri bukanlah kepala rumah tangga di kediaman presiden di Cikeas, Bogor, Jawa Barat. "Enggak benar itu, enggak ada kaitannya lah," ujarnya. (gil/jpnn)
JAKARTA - Juru Bicara Keluarga Mallarangeng, Rizal Mallarangeng, tidak terlalu mempermasalahkan ihwal pernyataan adiknya Andi Zulkarnaen Mallarangeng
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Lemkapi Minta Pertemuan Sespimmen dengan Jokowi Tak Dipolitisasi
- Billy Mambrasar Tepis Isu Yayasannya Dapat Kemudahan Menggarap Program MBG
- Paula Verhoeven Bakal Ajukan Banding? Kuasa Hukum Bilang Begini
- Honorer Kesulitan Cetak Kartu Ujian PPPK Tahap 2, Kepala BKN Beri 3 Solusi
- Rayakan Hari Kartini, J99 Corp Komitmen Berdayakan Perempuan
- Ketua MUI Prof Niam Sampaikan Belasungkawa atas Meninggalnya Pemimpin Katolik Paus Fransiskus