Keluarga Mallarengeng Minta SBY Bentuk Tim Khusus Hambalang
Untuk Telusuri Kejanggalan Pencairan Anggaran
Jumat, 21 Desember 2012 – 21:21 WIB

Keluarga Mallarengeng Minta SBY Bentuk Tim Khusus Hambalang
JAKARTA – Keluarga Mallarangeng melalui juru bicaranya, Rizal Mallarangeng, mengharapkan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono segera membentuk tim khusus untuk mengungkap kejanggalan pencairan anggaran untuk proyek sport center Hambalang. Rizal beralasan, ada kesalahan sistemik dalam kasus Hambalang itu sehingga menyeret Andi Mallarangeng sebagai tersangka.
"Dalam proses pencairan dana Hambalang, ada indikasi kesalahan sistematis, jadi bukan kebetulan. Ini terkait dengan struktur pemerintahan kita dan dinamika kekuasaan antara politik dan uang. Jadi kalau perlu, Presiden membuat komisi khusus. Ini untuk melihat apakah (dalam kasus ini,red) kesalahan berdiri sendiri, atau sistematis dan berbahaya,” kara Rizal konferensi pers di Freedom Institute, Jakarta, Jumat (21/12) petang.
Baca Juga:
Menurutnya, DPR juga perlu membentuk tim khusus Hambalang. Tujuannya, untuk menelusuri dugaan adanya kebocoran anggaran pemerintah karena dari pencairan proyek Hambalang itu diduga ada prosedur yang dilangkahi. Yaitu meski Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Andi Mallarangeng, tidak menandatangani usulan penambahan kontrak tahun jamak, tapi dana anggaran tahap pertama tetap dikeluarkan oleh Menteri Keuangan.
“Kita harus terus tanya ke Saudara Agus (Menkeu Agus Martowardojo) dan Saudari Anny (mantan Dirjen Anggaran Anny Ratnawati), siapa yang bertanggung jawab? Kalau Rp1,2 triliun saja main terabas, bagaimana dia mengelola dana APBN (Anggaran Pendapatan dan belanja Negara,red) yang mencapai Rp1.500 triliun?” katanya.
JAKARTA – Keluarga Mallarangeng melalui juru bicaranya, Rizal Mallarangeng, mengharapkan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono segera membentuk
BERITA TERKAIT
- QRIS Simbol Kedaulatan Digital Indonesia, Hanif Dhakiri: Bukan Semata Alat Pembayaran
- Paus Fransiskus Meninggal, Ketum GP Ansor: Pesan Beliau Sangat Membekas Saat Kami Bertemu di Vatikan
- Kemendagri dan Pemerintah Denmark Siap Kerja Sama untuk Memperkuat Pemadam Kebakaran
- Konsumsi Sayuran Meningkat Berkat Peran Perempuan Pegiat Urban Farming
- Bea Cukai Sidoarjo Gelar Operasi Bersama Satpol PP, Sita 19 Ribu Batang Rokok Ilegal
- Penyidik Bareskrim Kaji Substansi Laporan Ridwan Kamil terhadap Lisa Mariana