Keluarga Minta Anji Direhabilitasi, Polisi Bilang Begini

Keluarga Minta Anji Direhabilitasi, Polisi Bilang Begini
Anji eks vokalis Drive (tengah) saat di Mapolres Metro Jakarta Barat, Senin (14/6). Foto: Humas Polres Metro Jakarta Barat

jpnn.com, JAKARTA - Musikus Anji telah ditetapkan sebagai tersangka kasus dugaan penyalahgunaan narkotika jenis ganja.

Pihak keluarga Anji juga sudah mengajukan permohonan rehabilitasi untuk mantan vokalis Drive itu.

"Keluarga yang bersangkutan sudah mengajukan untuk yang bersangkutan bisa diasesmen," kata Kasat Narkoba Polres Metro Jakarta Barat AKBP Ronaldo Maradona di Jakarta, Selasa (15/6).

Ronaldo mengatakan undang-undang telah mengatur bahwa setiap pengguna narkoba wajib direhabilitasi.

Sedangkan asesmen untuk memastikan apakah yang bersangkutan murni pengguna atau turut terlibat dalam peredaran narkotika.

"Tugas dari tim ini adalah melakukan proses pendalaman, penelitian terhadap yang bersangkutan," ujarnya.

Menurut Ronaldo, penyidik kini tengah mendalami peran Anji dalam kasus tersebut.

"Ini juga berlaku pada 'public figure' lain yang diproses, rehabilitasi merupakan bagian penegakan hukum, jadi kami pastikan," tuturnya.

Keluarga sudah mengajukan permohonan rehabilitasi untuk Anji terkait kasus penyalahgunaan narkoba.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News