Keluarga Mulai Berkumpul, Ini yang Dilakukan Jokowi pada Lebaran Kedua

jpnn.com, YOGYAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) bermain bersama cucu-cucunya di halaman Istana Kepresidenan Yogyakarta di hari kedua Lebaran, Selasa (3/5).
Tampak, Jokowi bersama empat cucunya, Jan Ethes Srinarendra, La Lembah Manah, Sedah Mirah Nasution, dan Panembahan Al Nahyan Nasution.
Awalnya, sekitar pukul 16.20 WIB, presiden keluar dari Gedung Agung.
Bersama dua cucunya, Jan Ethes Srinarendra dan Sedah Mirah Nasution, presiden mengemudikan mobil golf dan berhenti di depan gerbang utama Istana Yogyakarta.
Di sini, Jan Ethes dan Sedah Mirah kemudian menyapa masyarakat yang berada di area sekitar Istana.
"Minal aidin wal faizin," kata Jan Ethes kepada masyarakat. Sementara Sedah Mirah tampak melambaikan tangannya.
Eks gubernur DKI Jakarta itu juga menyapa langsung masyarakat dan membagikan kaus. Beberapa bahkan berswafoto bersama Kepala Negara.
Setelah itu, Presiden kemudian memutar mobil golfnya untuk menjemput adik Jan Ethes, La Lembah Manah.
Presiden Jokowi bersama cucu-cucunya menyapa masyarakat di depan gerbang utama Istana Kepresidenan Yogyakarta.
- Dukung Kelancaran Arus Mudik Lebaran, KAI Jamin Distribusi BBM Aman & Tepat Waktu
- Pasbata Minta Deddy Sitorus Buktikan Tudingan Jokowi Kirim Utusan ke PDIP
- Hari Raya Sebentar Lagi, Jangan Lupa Aktifkan Paket Telepon Murah untuk Silaturahmi
- Ayu Ting Ting Ungkap Tradisi Lebaran Versi Keluarga
- Jelang Lebaran, Pertamina Tindak Tegas SPBU Nakal demi Utamakan Layanan Masyarakat
- Pelindo Terminal Petikemas Siap Layani Logistik Selama Lebaran 2025