Keluarga Mulai Berkumpul, Ini yang Dilakukan Jokowi pada Lebaran Kedua

jpnn.com, YOGYAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) bermain bersama cucu-cucunya di halaman Istana Kepresidenan Yogyakarta di hari kedua Lebaran, Selasa (3/5).
Tampak, Jokowi bersama empat cucunya, Jan Ethes Srinarendra, La Lembah Manah, Sedah Mirah Nasution, dan Panembahan Al Nahyan Nasution.
Awalnya, sekitar pukul 16.20 WIB, presiden keluar dari Gedung Agung.
Bersama dua cucunya, Jan Ethes Srinarendra dan Sedah Mirah Nasution, presiden mengemudikan mobil golf dan berhenti di depan gerbang utama Istana Yogyakarta.
Di sini, Jan Ethes dan Sedah Mirah kemudian menyapa masyarakat yang berada di area sekitar Istana.
"Minal aidin wal faizin," kata Jan Ethes kepada masyarakat. Sementara Sedah Mirah tampak melambaikan tangannya.
Eks gubernur DKI Jakarta itu juga menyapa langsung masyarakat dan membagikan kaus. Beberapa bahkan berswafoto bersama Kepala Negara.
Setelah itu, Presiden kemudian memutar mobil golfnya untuk menjemput adik Jan Ethes, La Lembah Manah.
Presiden Jokowi bersama cucu-cucunya menyapa masyarakat di depan gerbang utama Istana Kepresidenan Yogyakarta.
- Gibran Buat Konten Bonus Demografi, Deddy PDIP: Jangan Banyak Bikin Video, Kerja Saja
- Peserta Sespimmen Menghadap Jokowi, Pengamat Singgung Dugaan Keterlibatan Polisi Pada Pilpres 2024
- Muncul Usulan Copot Menteri Terafiliasi Jokowi, Legislator PDIP: Berarti Ada Masalah
- Peserta Sespimmen Menghadap ke Jokowi, Pengamat: Berisiko Ganggu Wibawa Prabowo
- Sufmi Dasco Ahmad Bicara Soal Isu Matahari Kembar, Begini Kalimatnya
- Ma'ruf Amin Nilai Isu Matahari Kembar Bukan Ancaman bagi Pemerintahan Prabowo