Keluarga Pasien BPJS Emosi, Praak! Kaca Ruang ICU Pecah
jpnn.com - JPNN.com - Keributan terjadi antara keluarga pasien dengan pihak keamanan yang berujung pecahnya kaca pintu ruang ICU RSUD Dr. M Yunus (RSMY), Bengkulu, kemarin sore.
Hal ini dipicu keluarga pasien tidak terima anggota keluarga seperti tidak terurus dalam ruang ICU.
Bagaimana kronologis kejadian? Info terhimpun, kejadian bemula seorang pasien bernama Kasman (59) harus mendapat perawatan di ruang ICU akibat sakit yang dideritanya.
Kasman dimasukkan ke ruang ICU oleh petugas medis setelah diketahui menderita sakit yang memang harus mendapatkan perawatan khusus di ICU.
Anggota keluarga Kasman, yakni Oki (35) yang mendapati orang tuanya sepertinya tidak terurus dengan baik.
Ini setelah dia melihat penutup oksigen di mulut orang tuanya tidak tertutup dengan rapat, bahkan sampai bergeser.
"Kalau demikian, namanya orang tua kami tidak diurus, padahal kami juga walaupun menggunakan BPJS sudah membayar untuk perawatan orang tua kami," ujar Oki mengulas kembali protesnya kepada perawat yang menangani.
Ternyata suara Oki tersebut, mengundang pihak keamanan rumah sakit yang berjaga di ruang tersebut.
JPNN.com - Keributan terjadi antara keluarga pasien dengan pihak keamanan yang berujung pecahnya kaca pintu ruang ICU RSUD Dr. M Yunus (RSMY), Bengkulu,
- Harvey Moeis & Sandra Dewi Terima Bantuan Iuran BPJS, Pemprov DKI Angkat Bicara
- Habiskan Rp 1,9 Triliun, Penyakit Ginjal Dinilai Jadi Beban BPJS Kesehatan
- Indonesia Re-BPJS Kesehatan Bahas Pencegahan Kecurangan Klaim dan Penanganan Fraud
- BPJS Ketenagakerjaan Gelar Social Security Summit 2024
- 21 Orang di Sukabumi Jadi Korban Penipuan Sindikat Pemalsu Kartu Indonesia Sehat
- Ketum PAAI: Banyak Agen Asuransi Belum Memenuhi Standar Kualitas, Ini Tantangan