Keluarga Pembunuh Sadis Ini Terpaksa Diungsikan Polisi
jpnn.com - JPNN.com - Polres Bangka masih terus mendalami motif pembunuhan sadis terhadao ibu dan anaknya, Imelda alias Ida, 32, dan putri keduanya Aura Trigustami, 7, oleh sepupu suaminya, Trianto alias Aliong, 37.
Kabag Ops Polres Bangka, Kompol S. Sophian, SIK kepada Babel Pos (Jawa Pos Group) mengatakan, sejak Aliong diamankan pada Selasa kemarin, kini statusnya beralih menjadi tersangka.
Namun untuk sementara ini apakah modus operandinya murni penculikan atau ada motif lain, masih dilakukan pemeriksaan.
Dijelaskannya, sampai Rabu kemarin Polres Bangka masih mengamankan dan mengumpulkan barang bukti, petunjuk-petunjuk maupun saksi-saksi.
Terkait hasil visum terhadap jenazah kedua korban yang dilakukan oleh pihak RSUD Sungailiat, pihaknya belum bisa memberikan keterangan apapun kepada awak media mengingat hasil visum itu belum diterima dari pihak RSUD Sungailiat.
Sementara itu, terkait pengamanan terhadap kediaman keluarga Aliong yang sempat diisukan akan diserang keluarga korban dibenarkan oleh Kabag Ops.
Namun isu yang awalnya merebak di tengah tengah masyarakat ini langsung diantisipasi dengan cara berkoordinasi ke aparat desa setempat.
"Di sana kita melakukan pengamanan atas isu itu dengan bekerja sama dengan lurah, kades, kaling, RT hingga melibatkan masyarakat setempat, dengan harapan tidak terjadi aksi anarkis warga," kata Sophian.
JPNN.com - Polres Bangka masih terus mendalami motif pembunuhan sadis terhadao ibu dan anaknya, Imelda alias Ida, 32, dan putri keduanya Aura Trigustami,
- Terdakwa Pembunuhan Mahasiswi di Aceh Dijatuhi Hukuman Mati
- Polisi Ungkap Motif Pembunuhan Seorang Janda di Lampung Selatan, Ternyata
- Hamili Janda, Cahyo Tak Mau Tanggung Jawab, Hal Keji Terjadi
- Ini Identitas Wanita Asal Surabaya Dibunuh Tanpa Busana di Malang
- Terlibat Pembunuhan, Oknum Polisi Brigadir AKS Terancam Hukuman Mati
- Motif Pembunuhan Siswi SMP di Serdang Bedagai Terungkap, Korban Juga Diperkosa