Keluarga Tak Mengerti, Ternyata Dia Pahlawan Besar RI Dari Bibir Samudera
Pada Senin (9/11), makam Yulian Hendrik di Desa Emau, Sabu Raijua direnovasi. Proses renovasi ini diinisiasi oleh Direktur Soekarno Institut, Peter Rohi.
Kepada Timor Express via telepon dari Sabu Raijua, Peter menjelaskan sudah lama ia mencari jejak Yulian Hendrik. Baru pada tahun 2011 lalu ia menemukan jejaknya di Desa Emau, Sabu. Dan, Senin itulah makam salah satu pahlawan perintis kemerdekaan ini direnovasi.
"Masyarakat banyak yang belum tahu siapa Yulian Hendrik. Mereka baru tahu sekarang, ternyata ada pahlawan perintis kemerdekaan berasal dari Sabu,” kata Peter.
Dalam acara itu, Pemerintah Kabupaten Sabu Raijua menyambut baik renovasi makam sang pahlawan. Bahkan pemerintah berencana akan membuat taman makam pahlawan (TMP) di Seba.
“Ini luar biasa, sehingga masyarakat kita tetap mengenang pahlawan kita," ujar Peter. Ia juga mengatakan, selama ini memang pemerintah belum memberi perhatian serius kepada para pahlawan, khususnya di NTT.
Padahal, NTT punya banyak pahlawan yang berjasa dalam perjuangan menggapai kemerdekaan. Termasuk dua pahlawan perintis kemerdekaan ini. Martin Pa Radja sendiri dimakamkan di TMP Kalibata Jakarta.
Yulian sendiri ditetapkan sebagai pahlawan perintis kemerdekaan pada tahun 1980 oleh Menteri Sosial Saparjo. Pahlawan asal NTT lainnya adalah Hawu Dima, seorang angkatan laut. Ia juga berjasa menyelamatkan El Tari saat pertempuran di Purwakarta tahun 1946.
Pahlawan lainnya adalah Riwu Ga, pengawal Sukarno waktu itu. Peter menemukan jejak Riwu Ga pada tahun 1993 di Desa Nunkurus, Kabupaten Kupang. Dan, satu lagi, bernama Alexander Abineno, pahlawan asal tanah Timor. Alexander merupakan pendiri angkatan laut (AL) bersama kawan-kawannya.
Keluarga besar Ludji He sangat berbangga karena ternyata seorang anggota keluarga mereka dari generasi lampau adalah seorang perintis kemerdekaan
- Eling Lan Waspada, Pameran Butet di Bali untuk Peringatkan Melik Nggendong Lali
- Grebeg Mulud Sekaten, Tradisi yang Diyakini Menambah Usia dan Menolak Bala
- AKBP Condro Sasongko, Polisi Jenaka di Tanah Jawara
- MP21 Freeport, Mengubah Lahan Gersang Limbah Tambang Menjadi Gesang
- Sekolah Asrama Taruna Papua, Ikhtiar Mendidik Anak-anak dari Suku Terpencil Menembus Garis Batas
- Kolonel Zainal Khairul: Pak Prabowo Satuan Khusus, Saya Infanteri dari 408