Keluarga Unggah Foto Luka-Luka di Tubuh Brigadir J, Mabes Polri Merespons, Simak Kata Irjen Dedi
jpnn.com, JAKARTA - Keluarga Brigadir J atau Nopryansah Yosua Hutabarat alias Brigadir Yosua mengunggah foto-foto kondisi luka pada tubuh sang almarhum.
Mereka beranggapan bahwa apa yang menimpa Brigadir J sebagai sebuah kejanggalan, khususnya luka yang ada di sekujur tubuh.
Merespons itu, Kadiv Humas Mabes Polri Irjen Dedi Prasetyo menjawab diplomatis perihal sikap keluarga Brigadir J tersebut.
Dedi juga enggan menjawab perihal Brigadir J yang tidak dimakamkan secara kepolisian.
Irjen Dedi memilih menjawab diplomatis perihal dua pertanyaan itu.
"Sudah saya sampaikan nunggu tim bekerja dahulu, sabar dahulu," kata Dedi kepada JPNN.com, Kamis (14/7).
Perwira menengah Polri itu mengungkapkan alasan bahwa biar meminimalkan presepsi yang tak dinginkan.
"Biar enggak banyak persepsi-persepsi yang berbeda-beda dan spekulasi," kata Dedi.
Keluarga Brigadir J atau Nopryansah Yosua Hutabarat alias Brigadir Yosua mengunggah foto-foto kondisi luka pada tubuh sang almarhum.
- Sebaiknya Hindari Melintas di Kawasan Mako Brimob Pagi Ini
- Kapolri Melantik Para Kapolda dan Kukuhkan 2 Jabatan Baru yang Diisi Komjen
- Demo di Mabes Polri, Mahasiswa Minta Kapolda Sulsel Dicopot
- Atlet Judo Polri Sumbang Emas Untuk Bali di PON XXI Aceh-Sumut
- Polisi yang Ditodong Sajam di Jaktim Dapat Tiket Sekolah Perwira dari Kapolri
- Kecam Sikap Represif Polisi Hadapi Demonstran, Forum Aktivis & Guru Besar Desak Kapolri Bertanggung Jawab