Keluhan Pelayanan Reskrim Polri Masih Tinggi
Rabu, 04 Agustus 2010 – 14:37 WIB

Keluhan Pelayanan Reskrim Polri Masih Tinggi
JAKARTA- Program Kroyok Reserse yang dicanangkan Polri untuk membenahi pelayanan masyarakat pada bidang Reserse dan Kriminal ternyata belum membawa perubahan pada perilaku polisi. Buktinya, dari ribuan keluhan masyarakat pada kinerja polri yang diterima Komisi Kepolisian Nasional (Kompolnas) sebagian besar ada pada bagian Reserse Dan Kriminal (Reskrim). La Ode Husein menambahkan jumlah keluhan yang diterimma sejak Januari hingga Agustus 2010 sekitar seribu pengaduan. Namun dari jumlah itu tak semua pengaduan bisa ditindak lanjuti dengan berbagai alasan. Seperti laporan yang tidak lengkap, tidak terindikasi pelanggaran hingga laporan kabur karena tidak jelasnya pelapor.
"Kalau pengaduan yang paling banyak itu 72 persen terkait reserse dan kriminal," ujar Komisioner Kompolnas La Ode Husein di sela-sela Rapat Koordinasi (Rakor) Kompolnas di Hotel Mercure, Jakarta Rabu (4/8).
Baca Juga:
Sebelumnya Kapolri, Jenderal (Pol) Bambang Hendarso Danuri beberapa waktu lalu menyebut telah meluncurkan program Kroyok Reserse. Program ini merupakan bagian dari reformasi birokrasi polri Khusus pada bidang reserse yang bertujuan meningkatkan pelayanan dan kepercayaan publik pada korps reserse dan kriminal di seluruh Indonesia.
Baca Juga:
JAKARTA- Program Kroyok Reserse yang dicanangkan Polri untuk membenahi pelayanan masyarakat pada bidang Reserse dan Kriminal ternyata belum membawa
BERITA TERKAIT
- Pejabat BKN: Sangat Mudah jika Ingin Memberhentikan PPPK
- Hari Kedua Tes PPPK Tahap 2, Jangan Sepelekan Peringatan Profesor Hukum
- BAZNAS dan Ulama Palestina Perkuat Kerja Sama untuk Palestina
- InJourney Hadirkan Tarian Nusantara di TMII, Diikuti 500 Anak Dari Sabang Sampai Merauke
- Minta Eksepsi Aipda Robig Zaenudin Ditolak, JPU Tegaskan Dakwaan Sudah Sah dan Cermat
- KPK Periksa Komisaris PT Inti Alasindo Energy Terkait Kasus Korupsi PGN