Keluyuran Pascavaksinasi Covid-19, Raffi Ahmad Minta Maaf
jpnn.com, JAKARTA - Presenter Raffi Ahmad mengakui kesalahannya telah melanggar protokol kesehatan dengan berkerumun dan tidak memakai masker.
Suami Nagita Slavina itu meminta maaf kepada masyarakat dan juga Presiden Joko Widodo atas perilakunya tersebut.
"Terkait kejadian tadi malam saya ingin sedikit klarifikasi. Tapi sebelumnya saya ingin minta maaf yang sebesar-besarnya, saya minta maaf kepada bapak Presiden Jokowi, kepada seluruh staf yang ada di sekretariat presiden dan juga sekali minta maaf kepada seluruh masyarakat Indonesia atas peristiwa tadi malam," kata Raffi Ahmad dalam video yang diunggah di akunnya di Instagram, Kamis (14/1).
Bapak satu anak itu mengatakan bahwa sebelum masuk ke rumah penyelanggara acara, dirinya sudah menjalankan protokol kesehatan.
"Di situ kondisinya juga memang sebelum masuk ke rumahnya mengikuti protokoler. Tapi pas di dalam kebetulan saya lagi makan tidak pakai masker, ada yang foto, tetapi apa pun itu saya juga minta maaf karena kejadian ini jadi heboh," ujarnya.
Raffi Ahmad menegaskan bahwa dirinya tidak ingin mengecewakan banyak pihak. Terlebih ia baru saja menerima vaksinasi Covid-19 sebagai perwakilan generasi muda.
"Saya juga tidak ingin mengecewakan banyak pihak. Apalagi kemarin juga saya beruntung banget Alhamdulillah dapat kesempatan untuk divaksin yang pertama," tuturnya.
"Maka dari itu permintaan maaf saya untuk masyarakat Indonesia, untuk pak Presiden, untuk semuanya yang sudah kemarin mempercayai saya," sambungnya.
Raffi Ahmad meminta maaf dan mengakui kesalahannya karena melanggar protokol kesehatan pascavaksinasi Covid-19.
- Raffi Ahmad Serahkan LHKPN, KPK Lakukan Verifikasi
- Raffi Ahmad Akhirnya Serahkan LHKPN ke KPK
- Raffi Ahmad Kenang Momen Kedekatannya dengan Ayah Baim Wong
- Ikhlas Tak dapat Donasi Raffi Ahmad, Istri Pertama Pak Tarno Pilih jadi Kuli Cuci
- Bantah Tilap Uang Donasi dari Raffi Ahmad, Istri Ke-10 Pak Tarno Ungkap Hal Ini
- Mendes Yandri Puji Ide dan Kreativitas Bisnis Warga Kabupaten Sukabumi