Keluyuran, Puluhan PNS Terjaring Razia
Kamis, 13 Oktober 2011 – 08:42 WIB
LHOKSEUMAWE -- Kesadaran Pegawai Negeri Sipil (PNS) di Kota Lhokseumawe dan Aceh Utara bahwa dirinya harus kerja serius, tampaknya masih kurang. Pasalnya dalam razia yang digelar Satpol PP kemarin, puluhan PNS terjaring lantaran keluyuran saat jam dinas.
“Cukup banyak PNS yang terjaring razia karena keluyuran pada saat jam dinas. Ini membuktikan kalau PNS sekarang kurang peduli pada pekerjaannya,” ungkap Kepala Satpol dan WH Kota lhokseumawe, Drs Azwar, kepada Rakyat Aceh (Grup JPNN) di lokasi razia di Taman Riyadah Lhokseumawe.
Baca Juga:
Parahnya lanjut pria ini, PNS yang terkena razia ini kebanyakan dari kalangan guru yang mengajar di sekolah yang ada di kota Lhokseumawe. Lainnya dari instansi dinas yang ada di kota Lhokseumawe dan Kabupaten Aceh utara.
“Para guru yang terkena razia ini beralasan sudah selesai jam mengajar. Sedangkan para PNS beralasan yang beragam,” ungkapnya, menambahkan dalam razia ini dipertanyakan surat izin keluar para PNS yang terjaring razia tersebut.
LHOKSEUMAWE -- Kesadaran Pegawai Negeri Sipil (PNS) di Kota Lhokseumawe dan Aceh Utara bahwa dirinya harus kerja serius, tampaknya masih kurang.
BERITA TERKAIT
- Lulus SKD, 163 Pelamar CPNS Batam Lanjut ke Tahap SKB
- Puluhan Ribu Masyarakat Pekanbaru Penuhi Kampanye Akbar Agung-Markarius
- Banjir Merendam 2.014 Rumah di Kabupaten Bandung, 12.250 KK Terdampak
- Kasus SPPD Fiktif, Polda Riau Sita Rumah Diduga Milik Bang Uun
- Digikomfest 2024 Dorong Keterbukaan Informasi Publik Perangkat Daerah
- Kapolres Banyuasin Membagikan Makanan Bergizi Gratis untuk Siswa SDN 13 Air Kumbang