Kemampuan Komunikasi JK Sudah Menurun

Kemampuan Komunikasi JK Sudah Menurun
Kemampuan Komunikasi JK Sudah Menurun

jpnn.com - JAKARTA - Karakter cerdas, cepat bergerak dan responsif tak lagi melekat pada sosok Jusuf Kalla. Sepuluh tahun lalu, karakter-karakter ini jelas melekat dari cawapres pendamping Jokowi itu.

Menurut pengamat komunikasi politik Universitas Brawijaya Malang, Anang Sudjoko, kemampuan JK untuk berkomunikasi dengan baik sudah menurun seiring kondisi fisik yang tak lagi muda. Tahun ini JK telah berusia 72 tahun.

"Kemampuan JK untuk mendengar  sudah kurang baik," kata Anang kepada wartawan, Selasa (2/7).

Anang mencontohkan saat sesi pembukaan debat cawapres yang digelar KPU dua hari lalu, moderator Prof Dwikorita Karnawati baru memangil para cawapres untuk maju. Tetapi karena tidak memperhatikan, JK langsung naik menuju panggung.

Kecenderungan penurunan lainnya nampak saat moderator memberikan kesempatan kepada JK untuk menanggapi  jawaban Hatta tentang sertifikasi guru.

"JK tidak menggunakan sisa waktu dengan baik, bahkan langsung bertanya yang sebenarnya belum waktunya, " kata Anang.
 
Menurut Anang JK sangat terkesan tidak bisa menghormati peran dan aturan dalam debat. Tampilan JK menunjukkan dia kurang empati dengan orang lain.

"Ini nampak ketika dia berkali-kali tanya tentang 'dimana cucu Hatta sekolah'. Seolah JK ingin menyerang karena yakin kalau cucu Hatta sekolah di sekolah yang mahal. Padahal cucunya masih belum sekolah," kata Anang.
 
Terakhir, artikulasi JK dalam debat terlihat tidak jelas. Menurut dia beberapa kali ucapan JK tak dapat dimengerti karena disampaikan terlalu cepat dan berentetan

"Gaya seperti ini tentu akan menyulitkan pihak lain jika berbicara hal-hal penting atau dalam bahasa asing," pungkas Anang.(dem/rmo/jpnn)


JAKARTA - Karakter cerdas, cepat bergerak dan responsif tak lagi melekat pada sosok Jusuf Kalla. Sepuluh tahun lalu, karakter-karakter ini jelas


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News