Kemarau Diprediksi Hingga Oktober
Sabtu, 08 September 2012 – 09:36 WIB
JAKARTA--Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) menyatakan, 42 waduk saat ini dalam kondisi waspada akibat berkurangnya pasokan air selama kemarau. Sepuluh waduk telah kering sementara 19 waduk masih berstatus normal.
"Berdasarkan pemantauan Kementerian Pekerjaan Umum terhadap 71 waduk di seluruh Indonesia, hingga akhir Agustus 2012 terdapat 19 waduk normal, 42 waspada, dan 10 waduk kering," kata Kepala Pusat Data, Informasi, dan Humas BNPB Sutopo Purwo Nugroho.
Baca Juga:
Kondisi muka air waduk normal jika elevasi aktual lebih besar dari normal. Kemudian status waspada jika volume aktual kurang dari normal tetapi lebih besar daripada siaga kekeringan. Sedangkan status waduk kering jika elevasi aktual lebih rendah daripada elevasi siaga kekeringan.
Tiga waduk di Jawa Barat berstatus waspada, karena mengalami kekurangan pasokan air. Yakni, Waduk Saguling, Cirata dan Jatiluhur. Ketiga waduk tersebut mengalami defisit daya tampung 187,66 juta meter kubik dari kapasitas normal.
JAKARTA--Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) menyatakan, 42 waduk saat ini dalam kondisi waspada akibat berkurangnya pasokan air selama
BERITA TERKAIT
- Pemuda ICMI Gugat Peraturan Menteri terkait Proyek Strategis Nasional
- SPPG Wajib Mengontrol Kualitas Makanan Propam MBG
- Libur Sekolah Saat Ramadan Perlu Kajian Mendalam, Karmila Sari Usulkan Pesantren Kilat
- Menko Yusril dan Deretan Pejabat Hadiri Malam Apresiasi Karya Jurnalistik Iwakum
- Sepanjang 2024, BTN Salurkan Rp4,14 Miliar untuk Pembangunan & Renovasi Rumah Ibadah
- Pemilik Ponpes di Jaktim Diduga Sodomi Santri, Sahroni Geram