Kemarin Hujan, Bagaimana ke Depan? Ini Prediksi BMKG
jpnn.com - JAKARTA - Sejumlah daerah yang dikepung kabut asap akibat pembakaran hutan dan lahan, kemarin diguyur hujan.
Kepala Sub-Bidang Informasi Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Harry Tirto Djatmiko mengatakan, hujan permulaan ini sifatnya masih hujan ringan. Selain itu lokasi hujannya juga masih berupa spot-spot alias belum luas. Hujan berangsur rutin dan lebat November nanti.
"Semoga menjadi pertanda baik untuk mengurangi asapnya," kata dia di Jakarta kemarin.
Harry menuturkan hujan dengan intensitas rendah kemarin terjadi di sebagian kecil provinsi Riau dan Sumatera selatan. Hujan ringan juga sudah mulai di Provinsi Kalimanyan Barat, Kalimantan Selatan, dan Kalimantan Tengah.
Merujuk pada peta curah hujan bulal dari BMKG, curah hujan Oktober di daerah-daerah kabut asap masih rendah. Kondisi ini terlihat dari warna peta coklat, coklat gelap, dan hitam. Selain di wilayah kabut asap, bulan ini curah hujan sangat rendah juga terjadi hampir di seluruh pulau Jawa, khususnya Jawa Timur.
Namun pada November nanti, Harry mengatakan peta curah hujan bulanan sudah mengalami perubahan drastis. Daerah-daerah kabut asap, yang di Oktober ini curah hujannya rendah, bakal diguyur hujan sedang hingga lebat. Wikayah seperti Jambi, Riau, Sumatera Selatan, Kalimantan Barat, dan Kalimantan Tengah.
Menurut Harry peta curah hujan bulanan sifatnya adalah perkiraan untuk masa satu bulan penuh. Perkiraan hujan lebih detail, diturunkan lagi oleh BMKG melalui perkiraan cuaca harian.
Perkiraan cuaca harian ini juga dipecah-pecah lagi berdasarkan wilayah yang lebih sempit. "Contohnya hujan hari ini (kemarin, red) terjadi di Bangkinang (ibukota kabupaten Kampar, Riau)," jelas dia.
JAKARTA - Sejumlah daerah yang dikepung kabut asap akibat pembakaran hutan dan lahan, kemarin diguyur hujan. Kepala Sub-Bidang Informasi Badan Meteorologi,
- Kerugian Negara Hanya Bisa Diperiksa BPK, Ahli: Menjerat Swasta di Kasus PT Timah Terlalu Dipaksakan
- Amplop Berlogo Rohidin Mersyah-Meriani Ikut Disita KPK, Alamak
- Tersangka Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan Bakal Dijerat Pasal Berlapis
- Waket Komisi VIII DPR-LDII Ingatkan Persoalan Kebangsaan Hadapi Tantangan Berat
- Dugaan Plagiarisme di Bawah Sumpah Ahli Kejagung, Tom Lembong Disebut Diuntungkan
- Usut Kasus Korupsi di Kalsel, KPK Panggil Ketua DPRD Supian