Kematian Komodo Disebut-sebut Terkait Penertiban PKL di KBS

jpnn.com - KEMATIAN satwa KBS disebut-sebut terkait dengan rencana kebijakan baru. Nah, kematian komodo kemarin (1/2) sangat dekat dengan perubahan kebijakan yang dilakukan Perusahaan Daerah Taman Satwa (PDTS) KBS. Rencananya, pada 1 Februari PDTS menertibkan PKL yang dikelola karyawan KBS.
Pengelolaan lahan PKL dilakukan dengan sistem arisan. Jadi, karyawan menggunakan lahan PKL untuk berjualan secara bergiliran.
Awalnya, PDTS akan menertibkan PKL pada 1 Februari, tetapi sejumlah karyawan meminta diundur 2 Februari.
Tidak disangka, ternyata dua satwa, kijang dan komodo, mati pada dua hari ini. Meski, belum diketahui pasti apakah ada keterkaitan antara kematian satwa itu dan penertiban PKL.
Dirut PDTS KBS Ratna Achjuningrum mengakui memang ada rencana penertiban PKL di lahan KBS. Menurut dia, dalam penggunaan lahan negara ada aturannya. Karena itu, penertiban segera dilakukan. "Tapi, malah ada satwa yang mati,'' keluhnya.
Soal adanya kemungkinan hubungan antara upaya penertiban PKL dan kematian satwa, dia berharap dua hal tersebut tidak dikait-kaitkan. "Saya tidak mengetahui ada hubungannya atau tidak,'' terangnya. (idr/eko/jun/mas)
KEMATIAN satwa KBS disebut-sebut terkait dengan rencana kebijakan baru. Nah, kematian komodo kemarin (1/2) sangat dekat dengan perubahan kebijakan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Program Mudik Motor Gratis 2025, Ayo, Daftar Sekarang!
- Bea Cukai Batam Tangkap Penyelundup HP Bekas Ilegal
- Herman Deru Optimistis Target 2.500 RTLH Rampung Dibedah Tercapai dalam 100 Hari ke Depan
- Anggaran THR PNS & PPPK Rp 35 Miliar Sudah Disiapkan, Pencairan Tunggu Juknis Pusat
- Pemkab Cirebon Menyiapkan Rp 43 Miliar untuk Pembayaran Gaji PPPK
- Irjen Hadi Gunawan: Di NTB Tidak Boleh Ada Geng Motor