Kembali ke Indonesia, Macbeth Hadirkan Kolaborasi dengan Eno NTRL

jpnn.com, JAKARTA - Brand sepatu asal California, Macbeth akhirnya resmi kembali ke Indonesia.
Momen tersebut ditandai dengan digelarnya Macbeth Studios Project di M Bloc Live House, Jakarta pada Sabtu (26/4).
Macbeth lahir dari musik, untuk para musisi dan seniman. Brand itu tumbuh bersama energi panggung, idealisme musisi, dan semangat orisinalitas dan dari energi penonton yang selalu hidup.
Setelah absen dari pasar Indonesia, Macbeth kembali dengan semangat yang lebih solid melalui Macbeth Studios Project.
Adapun Macbeth Studios Project diciptakan oleh para pendiri asli sebagai sebuah upaya kolaboratif untuk menyatukan para artis dari seluruh dunia.
Macbeth dengan bangga menghadirkan kembali konsep orisinal tersebut untuk mendukung generasi baru emerging artists.
"Acara ini bukan sekadar panggung konser. Ini adalah manifesto kami, untuk para pencipta dan pencinta musik generasi berikutnya. Dan dengan spirit #kickthenormal, kami rayakan kembalinya Macbeth lewat satu malam penuh energi: lintas genre, lintas generasi, satu frekuensi," ungkap Fian Asfianti selaku Sr. Brand Manager Macbeth Indonesia.
Macbeth Studios Project digawangi oleh Eno NTRL, drummer dari band rock legendaris Indonesia NTRL